Market Update

Ekonomi Eropa Melemah, Dolar AS Bakal Perkasa Terhadap Rupiah

Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan hari ini (16/1) diperkirakan bergerak melemah. Indeks dolar AS yang diperkirakan menguat tersebut ditopang lemahnya data ekonomi Eropa serta jelang voting kesepakatan keluarnya Inggris dari Uni Eropa.

Nilai tukar rupiah di pasar spot hari ini dibuka melemah 40 poin atau 0,28 persen di level Rp14.130 per dolar AS. Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS sebelumnya masih mampu ditutup rebound dengan menguat 35 poin atau 0,25 persen ke level Rp14.090 per dolar AS pada perdagangan Selasa (15/1).

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia Ahmad Mikail dalam riset hariannya di Jakarta, Rabu, 16 Januari 2019 mengatakan, dollar index diperkirakan menguat ke level 96.0-96.20 terhadap beberapa mata uang kuat utama dunia seperti euro dan yen, yang juga berdampak pada pelemahan rupiah.

“Rupiah kemungkinan akan melemah ke level Rp14.100-Rp 14.150 per dolar AS,” ujarnya.

Lemahnya data ekonomi Eropa serta jelang voting kesepakatan keluarnya Inggris dari Uni Eropa, memberikan sentimen terhadap penguatan dolar AS. Data pertumbuhan ekonomi Jerman sebagai negara dengan ekonomi terbesar di Eropa hanya sebesar 1,5 persen di 2018, merupakan yang terendah sejak lima tahun terakhir.

Di Inggris sendiri, Perdana Menteri Theresa May kalah telak dalam voting di parlemen terkait kesepakatan antara Inggris-Uni Eropa dalam proses keluarnya Inggris dari Uni Eropa (brexit). Theresa May mengalami kekalahan hingga 230 suara setelah 432 anggota dewan menolak rancangannya sementara hanya 202 yang mendukungnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

23 mins ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

44 mins ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

2 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

6 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

14 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

15 hours ago