News Update

Efisiensi dan Konsolidasi Kunci Perbankan Hadapi Pengetatan Likuiditas

Jakarta – Dalam menghadapi pengetatan likuditas, industri perbankan diimbau untuk terus melakukan efisiensi dan konsolidasi diantara bank besar maupun bank kecil.

Hal terebut disampaikan oleh Direktur Eksekutif Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Enny Sri Hartati saat ditemui setelah menghadiri diskusi di Jakarta.

“Bank harus banyak konsolidasi, artinya harus berpacu terhadap efisiensi kedepan, karena kalau pertumbuhan Dana Pihak Ketiga (DPK) lambat, maka NIM harus diturunkan,” kata Enny di Jakarta, Rabu 13 Febuari 2019.

Tak hanya itu, perbankan juga diminta untuk terus melakukan inovasi produk dan pembiayaan guna terus meningkatkan dan menarik DPK agar dapat terus menyalurkan kredit kepada masyarat.

Baca juga : Likuiditas Ketat, 45% Dana Bank Bisa Beralih ke Fintech

“Kedua alternatif pembiayaan seperti pembiayaan pasar modal, dan lainnya ini nantinya akan mampu memaksa perbankan untuk dapat melakukan berbagai macam inovasi agar tidak menjadi lazy bank,” tambah Enny.

LDR sendiri menjadi parameter untuk melihat ketersediaan dana (likuiditas) bank untuk memenuhi penyaluran kreditnya. Berdasarkan Peraturan No. 17/11/PBI/2015, mengatur bahwa batas bawah LDR, yang kemudian berubah menjadi LFR sebesar 78 persen sedangkan batas atasnya ditetapkan sebesar 92 persen.

Sebagai informasi, Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) telah merilis data pada Oktober 2018, dimana kredit perbankan sudah tumbuh 13,35%. Sementara DPK hanya tumbuh 7,60%. Hal ini membuat loan to deposit ratio (LDR) menyentuh 93,05%. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

20 mins ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

9 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

10 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

10 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

11 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

12 hours ago