Jakarta – PT Bank SMBC Indonesia Tbk (SMBC Indonesia), terus mendukung transisi energi untuk mencapai net zero emission di Indonesia. Terkait hal ini, SMBC Indonesia telah mendapatkan dukungan pendanaan dari African Finance Corporation (AFC) sebesar USD500 Juta atau sekitar Rp7,96 triliun.
“Sebagai bank universal, SMBC Indonesia terus memperkuat portofolio keberlanjutannya. Pada tahun lalu, bank ini memperoleh pendanaan sebesar USD500 juta dari AFC,” ujar Andrie Darusman, Communications and Daya Head SMBC Indonesia, di Jakarta, Kamis, 10 Desember 2024.
Andrie menjelaskan, dari total pendanaan tersebut, senilai USD200 akan disalurkan SMBC Indonesia untuk mendukung UKM yang dikendalikan oleh wanita. Kemudian, sebesar USD200 disalurkan untuk green financing, serta USD100 disalurkan untuk pembiayaan yang meliputi kombinasi antara keduanya.
Baca juga: Begini Komitmen Bank SMBC Indonesia Dukung Pelestarian Lingkungan
Sementara itu, ke depannya SMBC Indonesia yang sebelumnya bernama Bank BTPN ini, berkomitmen untuk terus melakukan berbagai inisiatif dan program berkelanjutan. SMBC Indonesia bertekad menjadi bagian dari solusi dalam mewujudkan masa depan yang lebih hijau, adil, dan berkelanjutan.
“Pergantian nama dari BTPN menjadi SMBC Indonesia juga merupakan manifestasi dari komitmen kami untuk fokus pada pertumbuhan di semua sisi, baik korporasi maupun ritel. Namun, pertumbuhan ini tidak hanya dalam aspek finansial, tetapi juga dalam pemberdayaan yang berkelanjutan untuk masyarakat dan lingkungan sekitar,” tutupnya. (*) Ayu Utami
Jakarta - PT Bank OCBC NISP Tbk mengumumkan pengunduran diri salah satu direkturnya, yakni Joseph… Read More
Jakarta – Bank Mega Syariah mencatatkan peningkatan transaksi cashless selama periode liburan akhir tahun 2024. Peningkatan ini terlihat… Read More
Jakarta - Bank Mandiri terus memperkuat daya saing Indonesia dengan mendorong investasi langsung (direct investment)… Read More
Jakarta – Pemerintah mulai mengeksekusi kebijakan penghapusan tagih piutang bagi nasabah UMKM. Kebijakan ini diatur dalam Peraturan… Read More
Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Riyono, menyoroti polemik mengenai pagar laut yang terbuat… Read More
Jakarta – Kemudahan berutang secara daring rupanya membuat kelompok generasi milenial terjerat belenggu hutang. Rerata pinjamannya… Read More