News Update

Dukung Qanun Aceh, Tiga KCP Bank Mandiri Konversi ke Syariah

Banda Aceh – Bank Mandiri resmi melakukan konversi penuh ke syariah pada tiga Kantor Cabang Pembantu (KCP) di Provinsi Banda Aceh yang berlokasi di Peunayong, Ulee Kareng, dan Keutapang. Pembukaan ketiga KCP Bank Syariah Mandiri di Aceh itu merupakan langkah dukungan terhadaap pelaksanaan Qanun Aceh Nomor 11 Tahun 2018 tentang Lembaga Keuangan Syariah (LKS) di Aceh.

SEVP Individual and SME Banking Bank Syariah Mandiri Wawan Setiawan meresmikan pembukaan ketiga KCP yang dilakukan secara daring melalui live video conference pada Senin, 10 Agustus 2020 kemarin. Menurut Wawan, percepatan proses konversi akan memberikan kemudahan bagi nasabah saat konversi ke syariah.

“Kantor cabang Bank Mandiri resmi ditutup dan digantikan dengan Bank Syariah Mandiri yang resmi beroperasi penuh di KCP Peunayong, KCP Ulee Kareng, dan KCP Keutapang,” ujar Wawan.

Selain konversi KCP, Bank Mandiri juga melakukan berbagai perubahan untuk menjawab kebutuhan nasabah. Perubahan-perubahan tersebut di antaranya adalah meluncurkan produk tabungan bisnis yang memiliki fitur-fitur untuk rekening usaha dan fasilitas e-banking.

Sementara itu, Vice President Bank Mandiri Area Banda Aceh, Andri Antoni menyebutkan bahwa tiga kantor tersebut merupakan tiga KCP pertama yang konversi penuh ke syariah. Selanjutnya, proses konversi akan diikuti secara bertahap oleh kantor-kantor cabang lainnya.

“Saat ini, Bank Mandiri di Aceh memiliki 52 jaringan cabang yang nantinya secara bertahap mengikuti implementasi Qanun tentang LKS menjadi layanan Bank Syariah Mandiri,” jelasnya. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

1 hour ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

7 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

8 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

8 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

10 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

12 hours ago