Mandiri Bidik Pertumbuhan Transaksi e-Commerce 30%
Jakarta – Bank Mandiri menjadi salah satu bank BUMN yang mendapat penempatan dana pemerintah untuk mendukung program PEN. Dalam pelaksanaannya, Bank Mandiri mengaku bahwa perseroan memfokuskan penyaluran kredit produktif pada sektor fast-moving consumer goods dan sektor kesehatan.
“Ketika kita memberikan kredit, usaha yang bisa langsung tumbuh adalah usaha yang berkaitan dengan 9 bahan pokok. Kemudian, sektor kedua adalah yang berkaitan dengan kesehatan. Kedua sektor ini adalah pilihan pertama kita,” ujar Direktur Hubungan Kelembagaan Bank Mandiri Donsuwan Simatupang di Jakarta, Selasa 21 Juli 2020.
Ke depan, Bank Mandiri menargetkan penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) pada September 2020 mencapai Rp6 triliun. Dengan begitu, rata-rata penyaluran KUR mencapai Rp2 triliun per bulannya.
Donsuwan menambahkan, salah satu strategi yang diterapkan dalam penyaluran kredit produktif, khususnya ke segmen UMKM, adalah menerapkan pola jemput bola dengan memanfaatkan modernisasi sistem penginputan data calon debitur melalui aplikasi Mandiri Pintar.
“Mandiri Pintar merupakan sebuah terobosan dalam hal digitalisasi pengajuan kredit mikro produktif, sehingga dapat memangkas proses administrasi dan keputusan kredit dapat diperoleh dalam waktu 15 menit sejak data debitur diinput ke sistem Mandiri Pintar. Aplikasi kredit berbasis smartphone (android) ini juga sangat praktis karena proses pengajuan dilakukan dimana saja dan kapan saja,” jelas Donsuwan.
Dalam penerapan aplikasi Mandiri Pintar, Bank Mandiri mengoptimalkan pelibatan lebih dari 6.700 tenaga pemasar (Mikro Kredit Sales/MKS) yang tersebar di seluruh Indonesia untuk mendatangi debitur untuk memproses pengajuan kredit mikro produktif baru ataupun top up atas kredit mikro produktif eksisting. (*) Evan Yulian Philaret
Poin Penting Investasi kripto kembali menjadi sorotan setelah adanya laporan dugaan penipuan yang dilayangkan ke… Read More
Poin Penting Kapal ikan IB FISH 7 diserang bajak laut di perairan Gabon, sembilan awak… Read More
Poin Penting Produksi minyak Pertamina berhasil mencapai target APBN 2025 sebesar 605.000 barel per hari.… Read More
Poin Penting Pertumbuhan ekonomi 2026 diproyeksikan naik hingga 5,5%, menjadi momentum kebangkitan sektor properti. Dengan… Read More
Poin Penting Fondasi data kuat krusial agar AI berdampak dan patuh regulasi. Standarisasi platform dan… Read More
Poin Penting Diskon iuran 50 persen JKK–JKM diberikan pemerintah bagi pekerja BPU sektor transportasi (ojol,… Read More