Jakarta – Akses terhadap air bersih dan sarana sanitasi yang layak merupakan salah satu syarat mutlak terjaminnya kualitas hidup masyarakat. Namun, hingga saat ini masih terdapat sebagian masyarakat kita yang sulit mendapatkan akses terhadap air bersih dan sanitasi yang memadai.
PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) selaku Emiten Anak BUMN Pertamina wujudkan pembangunan infrastruktur untuk fasilitas air bersih yang layak untuk masyarakat Desa Sukamanah, Sumedang, Jawa Barat sebagai salah satu program CSR di rangkaian perayaan menuju HUT ke-42.
Baca juga: Top! Laba Tugu Insurance Terbang 333 Persen di Triwulan III-2023 jadi Segini
Dalam kesempatan peresmiannya, Presiden Direktur Tugu Insurance Tatang Nurhidayat mengatakan, perusahaan terus berkonsisten dalam implementasi tanggung jawab sosial melalui program CSR–Bakti TUGU yang berorientasi pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/ TPB (Sustainable Development Goals/SDGs) khususnya pada dimensi ekonomi, sosial dan lingkungan hidup.
“Dengan dukungan kinerja keuangan yang baik maka Tugu Insurance terus berkontribusi secara proaktif dalam mendukung pembangunan berkelanjutan di Indonesia, antara lain melalui aktivitas kepedulian untuk kehidupan yang sehat, mengutamakan keselamatan dan mendorong kesejahteraan bagi masyarakat,” jelas Tatang, Jumat (3/11).
Baca juga: Analis Ungkap Harga Wajar Saham TUGU, Segini Potensi Cuannya
Adapun pembangunan infrastruktur fasilitas air bersih tersebut tambah Tatang akan memberikan manfaat kepada sekitar 1.400 KK prasejahtera di lingkungan Desa Sukamanah, Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Hal ini sebagai salah satu bukti nyata kepedulian dan tanggung jawab sosial Tugu Insurance.
“Melalui implementasi berbagai program CSR Bakti TUGU Pilar Kesehatan & Keselamatan, Pilar Pemberdayaan Masyarakat, Pilar Pendidikan & Literasi Keuangan dan Pilar Lingkungan Hidup, maka kami bertujuan turut berpartisipasi mendukung pencapaian target pembangunan berkelanjutan nasional, memberikan nilai tambah kepada segenap segenap sharholders, serta mendorong pertumbuhan perusahaan secara berkesinambungan,” pungkasnya. (*)
Jakarta - PT KAI (Persero) Daop 1 Jakarta terus meningkatkan kapasitas tempat duduk untuk Kereta… Read More
Jakarta – Starbucks, franchise kedai kopi asal Amerika Serikat (AS) tengah diterpa aksi pemogokan massal… Read More
Jakarta - Dalam rangka menyambut Natal 2024, Bank Mandiri menegaskan komitmennya untuk berbagi kebahagiaan melalui… Read More
Jakarta – Sejumlah bank di Indonesia melakukan penyesuaian jadwal operasional selama libur perayaan Natal dan… Read More
Jakarta - Masyarakat perlu bersiap menghadapi kenaikan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12 persen pada 2025. Salah… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini (23/12) ditutup… Read More