News Update

Dukung Inklusi, Koinworks Luncurkan E-book

Jakarta – Pemilihan platform dan produk finansial sesuai pengembangan aset yang kredibel, kebutuhan dan karakter menjadi kendala bagi banyak masyarakat Indonesia. Maka dari itu, dibutuhkan berbagai inisiatif dan inovasi seperti pengembangan ragam produk finansial untuk memenuhi kebutuhan finansial individu dan bisnis serta kegiatan edukatif.

Dalam hal ini, KoinWorks sebagai platform Super Financial App membuat program Money Diary Talk yang membahas seputar pengembangan aset dan DiaLokal yang mengangkat mengenai pengembangan bisnis hingga kolaborasi bersama Dewan Sekretariat Nasional Keuangan Inklusif (DSNKI).

Frecy Ferry Daswaty, selaku VP of Marketing KoinWorks mengatakan, secara berkala setiap bulannya KoinWorks selalu mengadakan edukasi terkait pengelolaan finansial guna terciptanya literasi keuangan yang baik di masyarakat baik melalui kegiatan yang bersifat online dan offline.

“KoinWorks hadir sebagai super financial app yang menyediakan ragam kebutuhan finansial untuk personal dan bisnis. Di platform KoinWorks, pengguna dapat menentukan sendiri produk finansial yang sesuai dengan kebutuhan dan profil resikonya. Pengguna juga dapat melihat rincian informasi untuk setiap produk finansial yang ada sebelum menentukan pilihan,” ujar Frecy di Jakarta, Rabu, 29 Juli 2020.

Selain itu, sebagai bentuk komitmen KoinWorks dalam mendorong peningkatan literasi keuangan di Indonesia, KoinWorks secara aktif menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga edukatif termasuk lembaga pemerintah seperti Dewan Sekretariat Nasional Keuangan Inklusif (DSNKI) yang memiliki fokus dalam peningkatan inklusi dan literasi keuangan masyarakat di Indonesia.

Kerjasama ini ditandai dengan peluncuran e-book berjudul “Peran Digitalisasi Pengelolaan Keuangan Dalam Meningkatkan Inklusi Keuangan” pada hari Selasa, 28 Juli 2020. Peluncuran e-book hasil kolaborasi KoinWorks & DSNKI diharapkan dapat dijadikan referensi bagi masyarakat dalam mengelola dan merencanakan keuangannya sehingga literasi finansial masyarakat Indonesia dapat tumbuh lebih baik lagi dan terhindar dari ancaman investasi bodong/penipuan.

“Peluncuran e-book hasil kerjasama dengan DSNKI ini merupakan bentuk perwujudan komitmen KoinWorks dalam memperbaiki literasi finansial masyarakat Indonesia,” tutup Frecy. (Ayu Utami)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Jelang Akhir Pekan, IHSG Ditutup Menghijau ke Level 7.195

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Jumat, 22 November 2024, ditutup… Read More

1 min ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

12 mins ago

Apindo Tolak Kenaikan PPN 12 Persen: Ancam Daya Beli dan Pertumbuhan Ekonomi

Jakarta - Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) menolak rencana pemerintah menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More

33 mins ago

BI Laporkan Uang Beredar Oktober 2024 Melambat jadi Rp9.078,6 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat uang beredar (M2) tetap tumbuh. Posisi M2 pada Oktober 2024 tercatat… Read More

1 hour ago

IIF Raih Peringkat Gold Rank pada Ajang Penghargaan ASRRAT

Jakarta - PT Indonesia Infrastructure Finance (IIF) kembali meraih peringkat "Gold Rank" dalam ajang Asia… Read More

2 hours ago

Hyundai New Tucson Mengaspal di RI, Intip Spesifikasi dan Harganya

Jakarta – Menjelang akhir 2024, PT Hyundai Motors Indonesia resmi merilis new Tucson di Indonesia. Sport Utility Vehicle (SUV)… Read More

2 hours ago