Jakarta – Tidak dapat dipungkiri, media massa menjadi bagian penting dari edukasi masyarakat terkait pandemi Covid-19. Ir. Suryopratomo, Dubes RI untuk Singapura yang juga Relawan Satgas Covid-19 menyebut pelibatan media akan membantu Satgas dalam menambah pemahaman masyarakat tentang Covid dan cara penanganannya.
“Kunci dari penanganan pandemi adalah bagaimana masyarakat paham terhadap COVID-19, tau, dan mau melakukan apa yang harus dilakukan. Untuk itu, kami libatkan 891 media dari semua platform dan bahkan melibatkan 5300 wartawan untuk menjadi bagian dalam menjalankan peran edukasi,” ujar Tomo dalam diskusi virtual melalui kanal YouTube BNPB Indonesia, 16 Maret 2021.
Pada awal pandemi, Tomo juga sempat mengusulkan pada BNPB untuk membuat iklan layanan masyarakat. BNPB dan Satgas harus menyampaikan kepada masyarakat soal Covid -19 dan penanganannya. Ia cukup lega, saat ini penanganan pandemi sudah mulai membaik karena masyarakat sudah mulai paham akan lawan yang sedang dihadapi yaitu Covid-19.
“Maret dan April tahun lalu memang cukup menegangkan dan sekarang kita sudah lebih baik dan mampu mengendalikan Covid,” ujarnya.
Lebih jauh, Tomo mengimbau agar setiap masyarakat selalu mematuhi protokol kesehatan yang selalu di galakkan oleh Satgas Pengananan Cocvid-19. Dengan prokes ketat, penanganan pandemi akan berjalan dengan lebih cepat sehingga situasi bisa segera kembali normal. (*) Evan Yulian Philaret
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More