Jakarta–PT Dua Putra Utama Makmur Tbk (DPUM) optimis kinerja tahun ini bakal lebih baik dari tahun sebelumnya. Hal itu akan seiring dengan ekspansi bisnis perusahaan yang akan dilakukan pada tahun ini.
Presiden Direktur DPUM, Witiarso Utomo yang biasa disapa Wiwit yakin bahwa pendapatan tahun ini akan akan sebesar Rp1 triliun. Angka ini naik dibanding realisasi pendapatan usaha perseroan pada tahun sebelumnya yang sebesar Rp732,16 miliar.
“Kami sangat yakin, kalau kinerja tahun ini akan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Kami targetkan, pendapatan akan sebesar Rp 1 triliun pada tahun 2016,” tegasnya di Jakarta, Selasa, 26 April 2016.
Untuk mendukung target pendapatan tahun 2016, Perseroan menganggarkan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp400 miliar pada 2016. Dana tersebut akan bersumber dari hasil kombinasi antara kas internal, hasil IPO, dan pinjaman perbankan.
Dana itu, menurut Wiwit, akan dipergunakan untuk menambah kapasitas cold storage menjadi sekitar 21-25 ribu ton dan kapal penangkapan ikan sebanyak 20 kapal.
“Kami juga sudah membeli 7 tunnel freezer untuk mendukung bisnis kami pada tahun ini,” pungkasnya. (*) Dwitya Putra
Editor: Paulus Yoga
Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More
Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More
Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More