News Update

Dorong Perekonomian, Bank Mandiri Gelar Mandiri Festival Belanja Banten 

Jakarta – Bank Mandiri menggelar Program Mandiri Festival Belanja Banten pada Oktober sampai dengan November 2020. Selain mendorong transaksi secara digital, program ini juga dimaksudkan untuk mendorong bisnis UMKM sehingga membantu pergerakan ekonomi di wilayah Banten.

Mandiri Festival Belanja Banten secara resmi diperkenalkan oleh Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy bersama Regional CEO Bank Mandiri Jakarta 1 Teuku Ali Usman, Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Banten Erwin Soeriadimadja dan Kepala Kantor OJK Regional 1 DKI Jakarta dan Banten Dhani Gunawan Idat di Tangerang Selatan.

Teuku Ali Usman mengharapkan, agar masyarakat Banten lebih terbiasa dengan transaksi digital melalui program Mandiri Festival Belanja ini. Sehingga, penggunaan transaksi digital dapat terus meningkat.

“Lewat Inisiatif ini dan penyelenggaraan Mandiri Festival Belanja Banten, kami berharap masyarakat semakin terbiasa bertransaksi berbagai layanan transaksi non-tunai dan merasakan kemudahannya,” jelasnya.

Program belanja ini ditujukan kepada seluruh pengguna kartu debit dan kartu kredit Bank Mandiri serta pengguna LinkAja tersebut, diikuti oleh lebih dari 100 Merchant dari berbagai sektor usaha, baik itu kuliner, fashion, perdagangan ritel dan sebagainya.

Selain itu, masyarakat lain juga bisa mendapatkan kesempatan mengikuti program ini dengan melakukan pembukaan rekening melalui kantor cabang Bank Mandiri, agen Bank Mandiri ataupun secara online. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Harga Emas Antam Hari Ini Anjlok! Sekarang Cuma Segini per Gramnya

Jakarta -  Harga emas Antam atau bersertifikat PT Aneka Tambang hari ini, Rabu, 24 September… Read More

5 mins ago

Evelyn Halim, Dirut SG Finance, Raih Penghargaan Top CEO 2024

Jakarta – Evelyn Halim, Direktur Utama Sarana Global Finance Indonesia (SG Finance), dinobatkan sebagai salah… Read More

9 hours ago

Bos Sompo Insurance Ungkap Tantangan Industri Asuransi Sepanjang 2024

Jakarta - Industri asuransi menghadapi tekanan berat sepanjang tahun 2024, termasuk penurunan penjualan kendaraan dan… Read More

10 hours ago

BSI: Keuangan Syariah Nasional Berpotensi Tembus Rp3.430 Triliun di 2025

Jakarta - Industri perbankan syariah diproyeksikan akan mencatat kinerja positif pada tahun 2025. Hal ini… Read More

10 hours ago

Begini Respons Sompo Insurance soal Program Asuransi Wajib TPL

Jakarta - Presiden Direktur Sompo Insurance, Eric Nemitz, menyoroti pentingnya penerapan asuransi wajib pihak ketiga… Read More

11 hours ago

BCA Salurkan Kredit Sindikasi ke Jasa Marga, Dukung Pembangunan Jalan Tol Akses Patimban

Senior Vice President Corporate Banking Group BCA Yayi Mustika P tengah memberikan sambutan disela acara… Read More

12 hours ago