Banking Lifesytle

Dorong Non Tunai, Bank DKI Perkenalkan JakOne Mobile di Komunitas Pelajar

Jakarta – Bank DKI terus mendorong gerakan transaksi non tunai melalui produk dan layanan perbankan digital seperti JakOne Mobile kepada pelajar di DKI Jakarta. Untuk itu, Bank DKI merangkul komunitas pelajar dan mendukung penyelenggaraan Liga Basket Piala Gubernur DKI Jakarta yang digelar mulai 31 Maret 2022 sampai 26 Juni 2022 di Jakarta.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini mengatakan, JakOne Mobile sendiri merupakan aplikasi layanan keuangan yang terdiri dari Mobile Banking dan Mobile Wallet yang dapat dipergunakan untuk melakukan transaksi kebutuhan sehari-hari pada merchant-merchant yang bekerjasama dengan  Bank DKI.

Berdasarkan catatannya, per Desember 2021, jumlah pengguna JakOne Mobile mencapai 1,51 juta pengguna, dengan jumlah nominal transaksi mencapai Rp15,48 triliun, serta volume transaksi mencapai 18,38 juta transaksi.

“Kami berharap JakOne Mobile dapat memenuhi kebutuhan komunitas usia muda atau pelajar yang menginginkan berbagai kemudahan transaksi keuangan, cepat, praktis, dan paling penting lagi aman dalam genggaman,” ujar Herry dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, 31 Maret 2022.

Dukungan Bank DKI dalam penyelenggaraan Liga Basket Piala Gubernur DKI Jakarta ini merupakan bentuk kepedulian terhadap pengembangan olahraga di DKI Jakarta, termasuk diantaranya bola basket sebagai olahraga yang diminati oleh kalangan usia muda atau pelajar yang sesuai dengan karakteristik salah satu segmentasi nasabah Bank DKI.

Adapun Liga tersebut akan diselenggarakan di Gelanggang Remaja Jakarta Selatan, Gelanggang Remaja Jakarta Utara, dan Gelanggang Olahraga Soemantri Brodjonegoro Jakarta Selatan. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Danantara Targetkan Reformasi Besar Bank Himbara pada 2026

Poin Penting Danantara akan mereformasi bank Himbara pada 2026 untuk memperkuat likuiditas, kredit, dan kinerja… Read More

7 mins ago

OJK Ungkap Alasan Banyak Cabut Izin Usaha BPR dan BPRS

Poin Penting OJK mencabut izin BPR/BPRS terutama karena kasus fraud serta lemahnya tata kelola dan… Read More

39 mins ago

IHSG Sesi I Hijau di 9.046, Sempat Cetak ATH Baru

Poin Penting IHSG menguat tipis 0,16% pada sesi I perdagangan Kamis (15/1) ke level 9.046,83… Read More

1 hour ago

Konsumsi Diproyeksi Pulih 2026, Bank Mandiri Ungkap Faktor Pendorongnya

Poin Penting Bank Mandiri memprediksi konsumsi masyarakat mulai pulih pada 2026, didorong stimulus pemerintah serta… Read More

1 hour ago

OJK Ungkap Perkembangan Spin Off UUS Perusahaan Multifinance

Poin Penting OJK memantau hasil audit laporan keuangan 2025 UUS multifinance yang telah memenuhi kriteria… Read More

2 hours ago

Cek Rekening! BRI Cairkan Dividen Interim Rp20,6 Triliun Hari Ini

Poin Penting BRI membagikan dividen interim Rp20,6 triliun atau setara Rp137 per saham untuk Tahun… Read More

2 hours ago