Jakarta – Meski gempuran e-commerce mulai dirasakan oleh peritel konvensional, tapi Lindeteves Trade Center (LTC) Glodok masih mampu bertahan.
Pengawas Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun (P3SRS) Lindeteves Trade Center (LTC) Glodok, Alex Suharly mengatakan pusat perbelanjaan yang sudah beroperasi sejak Februari 2006 itu mencetak nilai transaksi hingga trilyunan rupiah tiap tahunnya. Sebagian besar produk yang dijual berupa perkakas, alat pertukangan, dan alat permesinan.
“Saat ini, LTC Glodok memiliki kurang lebih 3.000 kios dengan jumlah pedagang yang mencapai ribuan dan okupansi 100%. Kalaupun ada kios kosong, itu dipakai untuk gudang mereka,” kata Alex di Jakarta, Selasa, 5 September 2017.
LTC Glodok mempunyai luas 2,6 hektare dan terdiri dari 6 lantai. Itu pun belum termasuk hotel, restoran, karaoke, dan ballroom.
Alex melanjutkan nilai transaksi yang besar didasari oleh banyaknya varian barang yang dijual dan para pedagang pun melayani pembelian dalam bentuk eceran maupun partai besar. Adapun jumlah pengunjung yang datang mencapai lebih dari 50.000 orang per hari. Selain dari Jakarta, konsumennya berasal dari berbagai daerah di Indonesia.
“Di sisi keaslian barang, pihak LTC Glodok juga menyatakan produk yang dijual terjamin keasliannya,” tuturnya. (*)
Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More
Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More