News Update

Direktur Keuangan Angkasa Pura II Kena OTT KPK

Jakarta – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah melakukan operasi tangkap tangan terhadap Direksi PT Angkasa Pura II dan PT INTI terkait kasus dugaan suap.

Hal tersebut diakui pihak Angkasa Pura II. Pihak Angkasa Pura II menghormati proses hukum terkait pemeriksaan Direktur Keuangan perseroan oleh KPK.

AP II kata Plt VP of Corporate Communication, Dewandono Prasetyo mendukung penuh kepatuhan hukum di mana pun dan akan bekerjasama dengan pihak berwenang terhadap hal ini.

“Saat ini kegiatan operasional perusahaan berjalan dengan sebagaimana mestinya,” kata Dewandono kepada Infobank, Kamis, 1 Agustus 2019.

Sayangnya saat ditanya lebih detil lagi, sampai sejauh ini pihak AP II belum bisa berbicara banyak. Terlebih kasus ini masih dalam pemeriksaan.

Seperti diketahui, Informasi didapat, salah satu pejabat yang ditangkap KPK adalah Direktur Keuangan PT Angkasa Pura II Andra Y. Agussalam.

Dalam OTT ini diduga telah terjadi penyerahan uang untuk salah satu Direksi di PT. Angkasa Pura II terkait dengan proyek yang dikerjakan oleh PT INTI.

Total lima orang yang ditangkap KPK. Termasuk pejabat PT INTI. KPK juga menemukan uang Rp1 miliar dalam bentuk dolar Singapura. Diduga uang tersebut merupakan suap.

Para pihak yang ditangkap kemudian dibawa ke KPK untuk diperiksa lebih lanjut. Saat ini, status mereka masih terperiksa. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

APBN Hanya Sanggup Danai 12,3 Persen Kebutuhan Iklim, Pemerintah Akui Fiskal Terbatas

Jakarta – Kapasitas ruang fiskal APBN masih sangat terbatas dalam mendanai berbagai proyek transisi energi… Read More

7 hours ago

53 Persen Perusahaan di Indonesia Belum Pakai AI, Helios dan AWS Ungkap Alasannya

Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More

8 hours ago

Laba BTPN Syariah Tumbuh 18 Persen jadi Rp311 Miliar di Kuartal I 2025

Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More

8 hours ago

Kuartal I 2025, Laba BFI Finance Tumbuh 12,2 Persen Jadi Rp405,5 Miliar

Jakarta – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengawali 2025 dengan catatan positif. Di… Read More

8 hours ago

Antisipasi Tarif Trump, RI Incar Peluang Dagang Baru Lewat BRICS dan CPTPP

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan potensi Indonesia untuk membuka pasar baru dalam perdagangan internasional,… Read More

8 hours ago

Sri Mulyani Siap Rombak Aturan Demi Lancarkan Negosiasi Dagang dengan AS

Jakarta - Pemerintah akan melakukan perubahan kebijakan atau deregulasi sebagai langkah negosiasi perdagangan yang dinilai… Read More

8 hours ago