sports

Diikuti 18 Tim, Turnamen After Hour Women’s Slowpitch Kembali Digelar

Jakarta – After Hour dengan bangga mengumumkan kembalinya After Hour Women’s Slowpitch Tournament presented by bank bjb. 

Dikelola oleh Backyard Event Management & Audiopost, turnamen ini akan berlangsung di Stadion Softball Gelora Bung Karno pada 2 dan 3 Maret 2024.

Setelah kesuksesan acara perdana di tahun 2023 dengan 12 tim, peserta After Hour Women’s Slowpitch Tournament kali ini berkembang menjadi 18 tim, dengan 16 tim lokal dari berbagai kota di Indonesia dan 2 tim terkemuka dari Brunei Darussalam.

Peserta turnamen dari Jakarta termasuk 2 tim After Hour yang bersaing di divisi Elite dan Premier,  Saburai, Geeks, Fileders, Good Morning, Rubberducks, Rumblezing, Manekineko, Geragas, dan Los Animales.

Sedangkan tim lainnya yang akan berpartisipasi di divisi Premier, terdapat Sunset Sessions, Lady Gorgeous, dan Bumi Asri dari Bandung, Mohicans dari Lampung, dan Partha dari Jogja. 

Brunei Darussalam juga akan berpartisipasi dalam After Hour Women’s Slowpitch Tournament dengan menghadirkan 2 tim yaitu; Brunei Divas dan Brunei Pasadena.

Baca juga: Gandeng UNPAR, bank bjb Dukung UMKM Berkelanjutan

“Ini adalah sebuah kehormatan besar bagi saya untuk menyambut seluruh atlet perempuan di turnamen ini. Harapannya, melalui acara ini kita dapat mempererat hubungan antar komunitas Slowpitch, menumbuhkan ruang untuk berkolaboris dan membawa banyak manfaat positif bagi generasi mendatang,” ujar Isti Dewiyanti, Direktur AfterHour Women’s Slowpitch Tournament, dikutip Jumat, 1 Maret 2024.

Seperti tahun sebelumnya, After Hour Women’s Slowpitch Tournament tidak hanya sebatas menampilkan pertandingan antar tim. Peserta dan penonton yang hadir akan dimanjakan dengan gerai F&B, braiding station, fasilitas pijat gratis, dan bisa mencoba batting cage yang dipersembahkan oleh bank bjb. 

Selama 2 hari, peserta turnamen dan penonton bisa menikmati beragam kegiatan menarik yang tidak terlupakan.

Sebagai salah satu perbankan besar di Indonesia, bank bjb berkomitmen untuk terus mendukung perkembangan industri kreatif, termasuk berbagai event olahraga di dalam negeri. Kali ini, bank bjb mendukung penuh event After Hour Women’s Slowpitch Tournament.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto mengatakan, dukungan bank bjb dalam event tersebut juga dimaksudkan sebagai langkah strategis untuk memperluas brand awareness khususnya pada segmen generasi milenial dan generasi Z yang notabene sangat menggemari berbagai acara kolaborasi kreatif serta sebagai upaya dalam memberikan pelayanan terbaik bagi nasabah.

bank bjb menghadirkan berbagai benefit pada event ini yaitu berbagai program promo khusus untuk pengguna produk digital banking bank bjb yaitu promo Jajan Hemat Pake DigiCash by bank bjb untuk transaksi food and beverages di tenant area event.

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati beberapa fasilitas seru lainnya seperti Batting Experience serta fasilitas phone charging selama 60 menit dengan melakukan donasi menggunakan DigiCash by bank bjb. 

Hasil donasi akan diserahkan kepada lembaga amal resmi yang telah bekerjasama dengan bank bjb.

Karena itu, ia mengajak masyarakat untuk datang dan menikmati berbagai keseruan dan promo yang dihadirkan bank bjb di event After Hour Women’s Slowpitch Tournament.

“Segera download dan aktivasi aplikasi DigiCash by bank bjb di Appstore atau Playstore untuk menikmati berbagai fasilitas khusus dari bank bjb,” ucap Widi.

Tahun ini, After Hour Women’s membawa tema “Diamonds of Diversity” yang terinspirasi dan ingin menggaungkan lebih lanjut tema Hari Perempuan Internasional 2024, yaitu ‘Inspire Inclusion’. Turnamen ini ingin mencerminkan semangat keberagaman dengan menyoroti bakat unik dan kekuatan dari setiap peserta. 

After Hour Women’s Slowpitch Tournament ingin menampilkan lebih dari sekadar kompetisi, tapi juga menjadi gerakan yang bisa mendorong olahraga perempuan menjadi lebih inklusif.

Sejalan dengan tema dan komitmen dalam membangun komunitas yang semakin erat, sebagian dari hasil dari turnamen ini akan didonasikan kepada organisasi lokal, BenihBaik yang selalu berkomitmen dalam menemukan solusi dan mengurangi masalah sosial di Indonesia melalui platform crowdfounding dan CSR Marketplace.

“Kami mengundang Anda untuk bergabung dengan kami dalam perayaan kesatuan, keberagaman, dan semangat pemberdayaan perempuan dalam olahraga. Mari kita bersama-sama mendukung, memberi semangat, dan menyaksikan para atlet perempuan yang luar biasa berbakat di After Hour Women’s Slowpitch Tournament 2024 presented by bank bjb, “ pungkasnya.

Untuk informasi lebih lanjut tentang After Hour Women’s Slowpitch Tournament 2024, silakan kunjungi Instagram Jakarta Cheetahs @jktcheetahs.

Baca juga: Luncurkan bjbpreneur, bank bjb Ingin Lahirkan UMKM Berdaya Saing dan Berdampak Bagi Lingkungan

Tentang After Hour

Divisi After Hour Jakarta Cheetahs Baseball Club pertama kali didirikan pada tahun 2019. Merupakan tim yang memiliki sejarah panjang dan termasyhur di dunia baseball Indonesia dan telah menghasilkan banyak pemain dan pelatih nasional.

Untuk mendukung perluasan keanggotaanya, After Hour yang telah menarik lebih dari 1000 pemain secara keseluruhan juga menawarkan turnamen reguler yang disebut dengan After Hour Season, After Hour Prospect, dan After Hour Women. Dengan peningkatan 500 persen dalam jumlah pemain asing, pendaftaran untuk turnamen reguler ini juga bisa dengan sangat cepat ditutup hanya dalam waktu 5 menit dan 40 detik, serta didukung oleh lebih dari 65 sponsor ternama.

After Hour berkomitmen juga untuk memajukan pertumbuhan dan komunitas dalam dunia olahraga perempuan. Melalui acara seperti After Hour Women’s Slowpitch Tournament yang diadakan reguler setiap tahunnya, After Hour berusaha menciptakan platform di mana perempuan dapat bersaing, berkolaborasi, dan merayakan sportivitas dalam olahraga. (*)

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Mau ke Karawang Naik Kereta Cepat Whoosh, Cek Tarif dan Cara Pesannya di Sini!

Jakarta - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh… Read More

6 hours ago

Komitmen Kuat BSI Dorong Pariwisata Berkelanjutan dan Ekonomi Sirkular

Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) terus berkomitmen mendukung pengembangan sektor pariwisata berkelanjutan… Read More

8 hours ago

Melalui Program Diskon Ini, Pengusaha Ritel Incar Transaksi Rp14,5 Triliun

Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More

8 hours ago

IHSG Sepekan Anjlok 4,65 Persen, Kapitalisasi Pasar Ikut Tertekan

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More

10 hours ago

Aliran Modal Asing Rp8,81 Triliun Kabur dari RI Selama Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More

15 hours ago

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

17 hours ago