Keuangan

Diguyur Fasilitas Kredit Rp750 Miliar, Buana Finance Siap Geber Salurkan Pembiayaan Baru

Jakarta – PT Buana Finance Tbk (BBLD) sebagai salah satu emiten perusahaan pembiayaan, kembali melakukan penandatanganan perjanjian fasilitas kredit dengan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) pada Kamis lalu (29/2).

Fasilitas pinjaman kredit yang diberikan oleh Bank Danamon sebanyak Rp750 miliar dengan tenor maksimal 48 bulan dan fasilitas kredit rekening koran sebesar Rp15 miliar dengan tenor 12 bulan.

Baca juga: FIF Group Bukukan Laba Bersih Rp4,10 Triliun di 2023, Naik 29,42 Persen

“Fasilitas pinjaman tersebut akan digunakan untuk keperluan modal kerja perseroan, yaitu pemberian kredit consumer finance dan financial lease,” ucap Corporate Secretry Buana Finance, Ahmad Khaetami dikutip, 4 Maret 2024.

Padahal, sebelumnya Buana Finance juga telah melakukan kerja sama pinjaman fasilitas kredit dengan dua bank sebesar Rp300 miliar.

Secara rinci, salah satu perjanjian fasilitas kredit tersebut adalah dengan PT Bank QNB Indonesia TBk (BKSW) yang dilakukan pada Jumat, 12 Januari 2024 dengan besaran pinjaman senilai Rp100 miliar.

Baca juga: Tumbuh Double Digit, Laba Adira Finance Jadi Rp1,94 Triliun di 2023

Lalu, perjanjian fasilitas kredit juga pernah dilakukan Buana Finance dengan PT Bank KEB Hana Indonesia dengan total pinjaman sebesar Rp200 miliar, pada 16 Februari 2024.

Adapun, total fasilitas pinjaman kredit yang diterima oleh Buana Finance hingga awal Maret 2024 ini telah mencapai Rp1,05 triliun. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

1 hour ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

1 hour ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

3 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

3 hours ago

BTN Raih Sertifikat Predikat Platinum Green Building

Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More

3 hours ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

4 hours ago