Keuangan

Diguyur Fasilitas Kredit Rp750 Miliar, Buana Finance Siap Geber Salurkan Pembiayaan Baru

Jakarta – PT Buana Finance Tbk (BBLD) sebagai salah satu emiten perusahaan pembiayaan, kembali melakukan penandatanganan perjanjian fasilitas kredit dengan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (BDMN) pada Kamis lalu (29/2).

Fasilitas pinjaman kredit yang diberikan oleh Bank Danamon sebanyak Rp750 miliar dengan tenor maksimal 48 bulan dan fasilitas kredit rekening koran sebesar Rp15 miliar dengan tenor 12 bulan.

Baca juga: FIF Group Bukukan Laba Bersih Rp4,10 Triliun di 2023, Naik 29,42 Persen

“Fasilitas pinjaman tersebut akan digunakan untuk keperluan modal kerja perseroan, yaitu pemberian kredit consumer finance dan financial lease,” ucap Corporate Secretry Buana Finance, Ahmad Khaetami dikutip, 4 Maret 2024.

Padahal, sebelumnya Buana Finance juga telah melakukan kerja sama pinjaman fasilitas kredit dengan dua bank sebesar Rp300 miliar.

Secara rinci, salah satu perjanjian fasilitas kredit tersebut adalah dengan PT Bank QNB Indonesia TBk (BKSW) yang dilakukan pada Jumat, 12 Januari 2024 dengan besaran pinjaman senilai Rp100 miliar.

Baca juga: Tumbuh Double Digit, Laba Adira Finance Jadi Rp1,94 Triliun di 2023

Lalu, perjanjian fasilitas kredit juga pernah dilakukan Buana Finance dengan PT Bank KEB Hana Indonesia dengan total pinjaman sebesar Rp200 miliar, pada 16 Februari 2024.

Adapun, total fasilitas pinjaman kredit yang diterima oleh Buana Finance hingga awal Maret 2024 ini telah mencapai Rp1,05 triliun. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Buka Golo Mori Jazz 2025, Maliq & D’Essentials Sukses Bikin Romantis Penonton

Manggarai Barat -  Grup musik jazz kondang Maliq & D’Essentials menjadi line up artis pembuka dalam festival musik International… Read More

6 hours ago

CIMB Niaga Finance Bagikan Dividen Rp232,17 Miliar, Setara 50 Persen dari Laba 2024

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT CIMB Niaga Auto Finance (CNAF) yang… Read More

15 hours ago

RMKE Bidik Volume Jasa 11,2 Juta Ton di 2025, Begini Strateginya

Jakarta - PT RMK Energy Tbk (RMKE) telah berhasil memuat 191 kapal dengan total muatan… Read More

15 hours ago

Indonesia-Turki Perkuat Arah Strategis Transisi Energi Bersih

Jakarta — PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) menandatangani Joint Study Agreement (JSA) dengan perusahaan energi asal Turki, Zorlu… Read More

15 hours ago

Aliran Modal Asing Keluar RI Rp24,04 Triliun dalam Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu kedua April 2025, aliran modal asing keluar atau capital… Read More

18 hours ago

RUPST Maybank Angkat Kembali Dato’ Khairussaleh Ramli Jadi Presiden Komisaris

Jakarta – Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank Maybank Indonesia Tbk. (Perseroan) tahun… Read More

1 day ago