Jakarta – Pemerintah akan tancap gas merenovasi sejumlah stadion untuk gelaran Piala Dunia U-17 2023. Jakarta International Stadium (JIS) menjadi salah satu venue yang bakal direnovasi.
Selain JIS, ada tiga stadion venue Piala Dunia U-17 2023 yang juga bakal dipoles. Di antaranya Stadion Manahan, Solo, Gelora Bung Tomo, Surabaya, dan Si Jalak Harupat, Bandung.
Untuk merenovasi keempat stadion Piala Dunia U-17 2023 tersebut, pemerintah telah menyiapkan anggaran Rp100 miliar.
“Kan hanya renovasi. Kira-kira nggak lebih dari Rp 100 miliar,” kata Basuki dalam konferensi pers dikutip Kamis, 10 Agustus 2023.
Baca juga: RI Kehilangan Rp3,36 T Akibat Gagal Jadi Host Piala Dunia
Adapun renovasi yang dilakukan memang tak terlalu banyak. Mulai dari perbaikan rumput, ruang pemain, hingga lampu stadion.
Di antara ketiga stadion yang direnovasi, JIS yang merupakan stadion warisan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ini mendapatkan cukup banyak porsi renovasinya.
Salah satunya adalah pergantian rumput JIS yang dilakukan dengan metode penjahitan kepada rumput yang sudah ada atau pitch stitching. Artinya, rumput tak akan dipangkas total, tetapi hanya dilakukan penambahan rumput baru.
Ada juga tambahan akses keluar stadion seperti ramp tol hingga jembatan penyeberangan orang (JPO) untuk memberikan kenyamanan akses para penonton Piala Dunia U-17 2023.
Sementara untuk renovasi akses area keluar JIS akan ada andil dari Dinas Perhubungan dan PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk atau CMNP selaku operator tol.
Keduanya akan berkolaborasi membangun off ramput atau akses penghubung antara tol keluar menuju jalan raya.
Baca juga: Al Hilal ‘Menggila’, Tawar Kylian Mbappe dengan Nilai Kontrak Setara 3 Stadion JIS!
Khusus untuk JPO, Kementerian PUPR akan mengambil alih pembangunannya. JPO ini akan menghubungkan area parkiran di Ancol dengan JIS.
Total anggaran yang dibutuhkan untuk membangun JPO tersebut diperkirakan tembus Rp80 miliar. Anggaran tersebut masuk dalam dana alokasi Rp100 miliar untuk perbaikan empat stadion Piala Dunia U-17 2023. (*)
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto resmi menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024 tentang… Read More
Suasana saat konferensi pers saat peluncuran Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera di Jakarta. Presiden Direktur… Read More
Jakarta - PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) resmi menandatangani nota… Read More
Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More
Jakarta - Pertamina Hulu Energi Offshore North West Java (PHE ONWJ) terus berkomitmen mendukung pengembangan Energi Baru… Read More
Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More