Ekonomi dan Bisnis

Delegasi Hongkong Bakal Sambangi RI, Ciptakan Kerja Sama Bisnis

Jakarta – Delegasi yang dipimpin oleh Mr. John Lee, Chief Executive Hong Kong Special Administrative Region (HKSAR) akan mengunjungi Jakarta pada akhir Juli 2023. Kunjungan ini bertujuan memperkuat hubungan ekonomi antara Hong Kong dan Indonesia serta membuka peluang kerja sama bisnis antara kedua wilayah, termasuk dari sektor pariwisata dan investasi asing.

Dr. Peter K N Lam, Chairman HKTDC mengatakan, dengan kunjungan delegasi HKSAR ke Indonesia, mereka berharap dapat memperdalam ikatan yang kuat antara kedua wilayah ini, khususnya dalam konteks hubungan ekonomi antara Hong Kong dan negara-negara ASEAN.

“Kunjungan ini juga dianggap sebagai platform untuk pertukaran ide, eksplorasi peluang baru, serta mendorong kolaborasi yang lebih besar antara bisnis dan pemerintah,” katanya dikutip 22 Juli 2023.

Baca juga: 5 Startup Asal Taiwan Tiba-Tiba ‘Serbu’ Smesco, Bahas Apa?

Dalam hal ini, tentu saja akan membuka peluang di berbagai lini perekonomian Hongkong dengan Indonesia, seperti sektor pariwisata, dan juga investasi asing.

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) dari Hongkong ke Indonesia pada Mei 2023 sebanyak 1.129 wisman. Angka tersebut lebih tinggi dibandingkan dengan bulan sebelumnya sebanyak 1.050 wisman.

Selanjutnya, berdasarkan data dari Kementerian Investasi/BKPM pada triwulan II 2023 mencatat nilai investasi atau Penanaman Modal Asing (PMA) dari Hongkong sebesar USD2,0 miliar atau berada diperingkat ketiga terbesar asal PMA di Indonesia.

Angka ini lebih tinggi dibandingkan triwulan I 2023 dimana investasi dari Hongkong ke RI sebesar USD1,5 miliar. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Tabungan Jadi Prioritas atau Gaya Hidup? Simak Pandangan UOB Indonesia

Jakarta - UOB Indonesia memandang pentingnya literasi keuangan untuk membantu masyarakat memahami dan mengelola keuangan pribadi… Read More

4 hours ago

OJK Tegaskan Penghapusan Utang Kredit UMKM Tak Perlu Aturan Turunan

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan bahwa penghapusan utang kredit usaha mikro, kecil, dan… Read More

6 hours ago

Strategi UNTD Hadapi Persaingan Motor Listrik di Tengah Pelemahan Daya Beli Masyarakat

Tangerang - PT Terang Dunia Internusa Tbk, menyiapkan sejumlah strategi khusus menghadapi pelemahan daya beli… Read More

7 hours ago

Gara-gara Kasus Investree, OJK Tegas Bakal Lakukan Ini ke Industri Fintech Lending

Jakarta - Kasus yang menimpa PT Investree Radhika Jaya atau Investree menyita perhatian masyarakat, dianggap… Read More

8 hours ago

Era Open Banking, OJK Wanti-wanti 3 Tantangan Ini ke Industri Perbankan

Jakarta - Istilah open banking mengacu kepada aksesibilitas data yang semakin terbuka, memungkinkan bank untuk… Read More

8 hours ago

Gelar Indonesia Knowledge Forum 2024, BCA Dorong Penguatan Sektor Bisnis

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggelar Indonesia Knowledge Forum (IKF) 2024, di… Read More

8 hours ago