News Update

Dari Bill Gates, Mike Tyson Hingga Luiz Suarez Investasi di Cryptocurrency

Jakarta – Populeritas bitcoin mampu menyihir berbagai kalangan. Mulai dari investor miliarder, atlit hingga selebriti tak ragu membeli bitcoin.Bahkan, beberapa selebriti terkenal mulai menawarkan musik mereka untuk dibeli melalui cryptocurrencies. Siapa saja mereka?

Dalam sebuah interview, petinggi Microsoft Bill Gates mengatakan bahwa bitcoin menarik. Menurutnya, bitcoin lebih baik dari mata uang karena tidak harus secara fisik berada di tempat yang sama, dan tentu saja untuk transaksi besar, mata uang bisa menjadi sangat tidak nyaman. Businessman lainnya, Richard Branson, founder Virgin Group dan Mark Cuban, Chairman HDTV Cable netwrok AXS TV juga mempercayai bitcoin. Richard telah menginvestasikan US$30 juta di BitPay. Sementara Mark bahkan berbagi peraturan berinvestasi di bitcoin. Ia tak ragu menghimbau para pemilik uang bahwa seharusnya hanya berinvestasi di cryptocurrency.

Tak hanya diminati pebisnis, cryptocurrency juga menarik hati para olahragawan. Luiz Suarez, misalnya, malah mengajak para penggemarnya untuk membantunya membangun pasar prediksi terbaik di dunia dengan mendukung bitcoin. Dan mantan petinju Mike Tyson sudah lebih dulu memiliki bitcoin. Pada 2016, MIke Tyson meluncurkan dompet bitcoin dalam kemitraan dengan Bitcoin Direct.

Di kelompok artis juga sudah banyak yang menambang bitcoin. Gwyneth Paltrow telah bergabung dengan start up dompet bitcoin Abra sebagai penasihat. Artis cantik lainnya, Paris Hilton mengungkapkan kegembiraanya telah berhasil bergabung sebagai salah satu pemilik bitcoin pada tahun lalu.

Tidak hanya artis wanita, artis pria juga tak mau kalah berinvestasi di bitcoin. Ashton Kutcher secara terang-terangan menjadi advokat vokal untuk bitcoin.Sementara Jamie Foxx mendukung penuh pertukaran crypptocurreny. Dalam akun twitternya, Foxx mengajak netters untuk berpartisipasi dalam cryptocurrency.

Tak hanya berinvestasi, beberapa dari selebriti ini bahkan tak ragu bertransaksi menggunakan bitcoin. Musisi Snoop Doog misalnya, berani menawarkan musiknya dibeli dengan bitcoin. Senada, Melanie Brown juga menyatakan bahwa diirinya menerima pembayaran bitcoin untuk single terbarunya. “Saya menyukai bagaimana teknologi membuat hidup kita lebih mudah. Bitcoin menyatukan penggemar saya di seluruh dunia” ujar Melanie.(*)

Apriyani

Recent Posts

Mobil Dinas Pejabat Bakal Diasuransikan Pakai APBN, OJK Beri Respons Begini

Jakarta – Pemerintah berencana mengasuransikan seluruh kendaraan atau mobil dinas pejabat dengan premi yang akan dibayarkan melalui… Read More

2 hours ago

Begini Strategi GoSend Dorong UMKM Naik Kelas di 2025

Jakarta – GoSend, layanan pengiriman barang dari Gojek membeberkan tiga jurus jitu dalam mendukung UMKM… Read More

2 hours ago

OJK Sebut DPLK Jiwasraya dalam Proses Pemindahan Portofolio ke IFG Life

Jakarta – Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, penjaminan, dan Dana Pensiun Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Ogi Prastomiyono, mengungkapkan… Read More

4 hours ago

Tekan Inflasi Medis, OJK Rumuskan Aturan Batasan Klaim Asuransi Kesehatan

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berencana akan merumuskan Surat Edaran (SE) OJK mengenai batasan… Read More

5 hours ago

Intip Kekayaan 2 Cagub Jateng 2024 Andika Perkasa vs Ahmad Luthfi, Siapa Paling Tajir?

Jakarta - Andika Perkasa dan Ahmad Luthfi tengah memperebutkan kursi nomor satu di Jawa Tengah.… Read More

5 hours ago

Turun 0,93 Persen, IHSG Ditutup Lanjut Melemah ke Level 7.245

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Selasa, 26 November 2024, ditutup… Read More

6 hours ago