Nasional

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting

  • Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar Rp4 triliun.
  • Komisi X DPR RI mengapresiasi langkah strategis Presiden, termasuk pertemuan langsung dengan 1.200 rektor dan guru besar.
  • Komunikasi pemerintah-akademisi dinilai krusial, untuk memastikan kebijakan berbasis riset dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Jakarta – Anggota Komisi X DPR RI, Abdul Fikri Faqih, menyambut positif keputusan Presiden Prabowo Subianto yang menambah anggaran dana riset nasional menjadi Rp12 triliun.

Keputusan strategis tersebut diambil usai Presiden menggelar pertemuan tatap muka dengan 1.200 rektor dan guru besar dari berbagai perguruan tinggi. Menurut Fikri, langkah ini mencerminkan budaya baru dalam tata kelola pemerintahan yang berbasis data dan keilmuan.

Fikri menilai pertemuan Presiden dengan ribuan pimpinan perguruan tinggi menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara pemerintah dan kalangan intelektual.

“Tradisi komunikasi langsung antara kepala negara dan pimpinan akademisi sangat krusial agar informasi mengenai penyelenggaraan pemerintahan dapat tersampaikan secara utuh dan transparan kepada para pemikir bangsa,” kata Fikri dalam keterangannya, Sabtu, 17 Januari 2026.

Baca juga: Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Menurutnya, inisiatif tersebut sejalan dengan konsep kolaborasi Pentahelix yang melibatkan unsur akademisi, bisnis, pemerintah, komunitas, dan media (ABGCM) dalam pembangunan nasional.

Dorong Komunikasi Dua Arah yang Efektif

Fikri menegaskan forum semacam ini tidak boleh bersifat seremonial semata, melainkan harus diformat sebagai sarana komunikasi dua arah yang efektif.

Ia berharap pimpinan perguruan tinggi diberi ruang luas untuk menyampaikan masukan konstruktif secara langsung kepada Presiden.

“Masukan dari para pakar ini sangat dibutuhkan untuk memastikan arah kebijakan negara tetap berada di jalur yang tepat dan dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah,” tandas legislator dari daerah pemilihan (dapil) IX Jawa Tengah (Kota Tegal, Kabupaten Tegal dan Kabupaten Brebes) ini.

Dampak positif dari komunikasi langsung ini dinilai sudah terlihat melalui kebijakan konkret di bidang pendanaan riset.

Fikri menyoroti respons cepat Presiden Prabowo yang memberikan perhatian serius terhadap dunia penelitian.

Anggaran dana riset yang sebelumnya dialokasikan sebesar Rp8 triliun kini ditambah sekitar Rp4 triliun, sehingga totalnya mencapai Rp12 triliun.

Baca juga: OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Bagi Komisi X DPR RI, komitmen ini menjadi dorongan kuat bagi pendidikan tinggi untuk terus berinovasi dan berkontribusi bagi kemajuan bangsa.

“Kenaikan signifikan ini menunjukkan pemahaman mendalam Presiden bahwa pembangunan sebuah negara yang maju harus memiliki landasan riset yang kuat dan teruji,” pungkasnya. (*)

Editor: Yulian Saputra

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

3 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

5 hours ago

IHSG Sepekan Menguat 1,55 Persen, Kapitalisasi Pasar BEI Tembus Rp16.512 T

Poin Penting IHSG menguat 1,55 persen sepekan dan ditutup di level 9.075,40, sekaligus mencetak rekor… Read More

5 hours ago

1 Dekade Modalku, Salurkan Pendanaan Rp9,2 Triliun ke 74 Ribu UKM

Poin Penting Modalku menyalurkan pendanaan Rp9,2 triliun kepada lebih dari 74 ribu UKM sejak berdiri… Read More

5 hours ago

Daftar 11 Penumpang dan Kru Pesawat ATR IAT, Pencarian Dipusatkan di Bantimurung

Poin Penting Identitas kru dan penumpang pesawat ATR IAT terungkap, dengan total 11 penumpang dalam… Read More

6 hours ago

Hilang Kontak di Maros, Pesawat ATR IAT Bawa 11 Penumpang Masih Dicari

Poin Penting Pesawat ATR 42-500 milik IAT hilang kontak di Maros, Sulawesi Selatan, saat melakukan… Read More

8 hours ago