News Update

CPO Berpeluang Berbalik Turun Karena Kenaikan Produksi

Jakarta — Pergerakan harga CPO berpeluang berbalik turun pada hari ini walaupun dibuka lebih tinggi di level 2.793 ringgit per ton karena investor yang mengkhawatirkan kenaikan produksi minyak sawit serta potensi menguatnya ringgit terhadap dolar AS.

Research Staff & Market Analyst Monex Investindo Futures, Faisyal mengatakan, data dari Southern Palm Oil Millers Associations (SPPOMA) pada hari Senin menunjukkan bahwa produksi untuk periode 1-20 Oktober naik 20,6 persen dari periode yang sama pada tahun lalu.

Sementara itu pergerakan ringgit pukul 10:50 WIB terpantau di level 4.2325 per dolar AS, menguat 0,08 persen. Ringgit yang lebih kuat dapat membuat harga minyak sawit menjadi lebih mahal untuk pemilik mata uang lainnya.

Kemarin, harga minyak sawit berakhir lebih tinggi 1,7 persen untuk ditutup di level 2.787 ringgit per ton, ditopang oleh kenaikan harga minyak nabati lainnya serta tingginya angka ekspor untuk periode 1-20 Oktober seperti yang dilaporkan oleh perusahaan surveyor kargo Intertek Testing Services pada hari Jumat.

“Untuk teknikalnya, area support terdekat berada di area 2.785, menembus ke bawah dari zona tersebut dapat memicu tekanan turun lebih lanjut untuk menguji level support selanjutnya di 2.760. Sementara itu untuk sisi atasnya, level resisten terdekat terlihat di area 2.825, menembus ke atas dari area tersebut dapat memicu kenaikan lebih lanjut untuk menguji ke level resisten selanjutnya di 2.855,” jelas Faisyal. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

56 mins ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

10 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

17 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

18 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

18 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

19 hours ago