Ekonomi dan Bisnis

Cowell Development Optimis Penjualan Tumbuh 15% di 2016

Jakarta–PT Cowell Development Tbk (Cowell) menilai perekonomian di tanah air pada tahun ini, memang belum sepenuhnya bangkit, namun sudah menunjukan adanya perbaikan dibandingkan tahun 2015 lalu.

Untuk itu, Presiden Direktur, PT Cowell Development Tbk (Cowell) Edhi Sutanto, optimis menargetkan pertumbuhan penjualan tahun ini sebesar 15% atau menjadi Rp670,75 miliar.

“Target tahun ini, karena pertumbuhan ekonomi yang sedang mulai lagi, kita targetkan 8-10% untuk bottom line, dan top line sekitar 15%,” kata Edhi, di Jakarta, Senin, 30 Mei 2016.

Ia mengungkapkan, perseroan telah membukukan pendapatan usaha sebesar Rp135,20 miliar hingga kuartal pertama tahun ini, atau turun 22,9% dari Rp175,46 miliar di kuartal pertama tahun 2015. Sedangkan laba bersih per Maret 2016, perseroan telah mencapai Rp42,15 miliar atau naik 166,54% dibandingkan tahun lalu di periode sama yang mengalami rugi hingga Rp66,35 miliar.

Sementara itu, untuk target nilai pra penjualan (marketing sales) perseroan berharap akan mengantongi dana sebesar Rp1,3 triliun.

“Hingga kuartal pertama marketing sales kita sekitar Rp 300 miliar. Dan revenue Rp 135,20 miliar,” ucapnya. (*) Dwitya Putra

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Bikin Ngiler! Segini Uang Pensiun Jokowi Usai Lengser dari Jabatan Presiden

Jakarta - Pada 20 Oktober 2024, Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan lengser dari jabatannya sebagai… Read More

3 mins ago

Bos BEI Harap Ada BUMN IPO di Pemerintahan Prabowo-Gibran

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mengungkapkan harapannya kepada pemerintah kabinet Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming… Read More

42 mins ago

Kadin Bentuk Asosiasi Keamanan Siber ADIKSI, Perkuat Ekosistem Digital di Indonesia

Jakarta - Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) meresmikan Asosiasi Digitalisasi dan Keamanan Siber Indonesia… Read More

1 hour ago

OJK Bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership, Perkuat Perasuransian di Asia

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengumumkan telah bergabung dengan Global Asia Insurance Partnership (GAIP)… Read More

2 hours ago

IHSG Kembali Dibuka Naik 0,44 Persen ke Level 7.769

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB, Jumat, 18 Oktober 2024, Indeks… Read More

2 hours ago

KBank Perkuat Ekspansi Regional, Tegaskan Investasi pada Bank Maspion

Bangkok - Kasikorn Bank (KBank) semakin mengukuhkan posisinya di kawasan ASEAN dan sekitarnya dengan strategi… Read More

4 hours ago