Jakarta– Center of Reform on Economics (CORE) mengungkapkan, Indonesia patut waspada terhadap resesi ekonomi akibat pandemi Covid-19 yang telah terjadi di negara Singapura. Resesi tersebut tentu bisa jadi menghampiri Indonesia bilamana Pemerintah tidak mengantisipasi lebih awal hal tersebut
Oleh karena itu, Direktur Riset Center of Reform on Economics (Core) Indonesia Piter Abdullah Redjalam menyebut, setidaknya ekonomi Indonesia harus fokus pada dua kunci pertumbuhan ekonomi yakni berjalannya sektor rill serta sehatnya sektor keuangan nasional seperti perbankan.
“Banyak yang khawatirkan Singapura alami resesi jangankan itu, kitapun (Indonesia) sudah didepan mata dimana kita akan mengalami resesi. Dan resesi tidak terelakan namun kuncinya ada dua (agar terhindar) yakni melalui sektor ril dan sektor keuangan. Selama bisa menangani dua hal kita akan bisa alami recovery,” kata Piter dalam diskusi melalui live video conference di Jakarta, Rabu 15 Juli 2020.
Meskipun begitu, Piter memandang kondisi sektor keuangan kita masih kuat dan mampu menahan beban perlambatan ekonomi nasional. “Kondisi bank masih oke di berbagai indikator, meski tekanan di NPL Mei ada peningkatan tapi dalam range aman sementara indikator CAR, LDR, pertumbuhan kredit keuntungan masih menunjukan aman,” ucap Piter.
Sebagai informasi saja, berdasarkan data Otoritas Jasa Keuangan (OJK), hingga Mei 2020, kredit perbankan tumbuh melambat sebesar 3,04% secara (year-on-year/yoy) bila dibandingkan dengan April yang tumbuh 5,73%.
Sementara untuk likuiditas sendiri menurutnya sektor perbankan nasional masih sangat kuat dengan LDR pada bulan Mei 90,42%. Sedangkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) perbankan masih tumbuh sebesar 8,87% (yoy) meningkat bila dibandingkan pada April 2020 tumbuh 8,08% (yoy). (*)
Editor: Rezkiana Np
Suasana saat acara customer gathering bertajuk “The New Way Local Currencies Transaction”, yang digelar di… Read More
Jakarta – Presiden RI Prabowo Subianto telah menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 47 Tahun 2024… Read More
Jakarta - Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo menyoroti pentingnya mendorong konsumsi di kalangan masyarakat… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini, 6 November 2024, ditutup merosot 1,44… Read More
Depok – PT BNI Sekuritas bersama Tomoro Coffee dan Bursa Efek Indonesia (BEI) menggelar Sekolah… Read More
Jakarta - PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) mengajak nasabah, khususnya para pelaku usaha… Read More