News Update

Citibank Indonesia Telah Terapkan 100% Kartu Berchip

Jakarta– Citibank N.A., Indonesia (Citibank) mengaku terus mendukung program Bank Indonesia (BI) dalam penerapan teknologi chip dalam kartu debit. Hal tersebut tercermin dari penerapan chip dalam kartu milik nasabahnya yang telah menyentuh angka 100%.

Hal tersebut disampaikan oleh CEO Citibank Indonesia Batara Sianturi pada acara Peresmian Kemitraan Jaringan Prima Dengan 14 Mitra Bank di Jakarta. Menurutnya, penerapan chip tersebut juga merupakan dukungan perbankan dalam melaksanakan Gerbang Pembayaran Nasional (GPN).

“Citibank Indonesia telah menerbitkan kartu debit kami, dimana 100 persen seluruh kartu tersebut telah menggunakan chip untuk standar keamanan,” kata Batara di Jakarta, Selasa 15 Januari 2019.

Selain meningkatkan keamanan, pihaknya mengaku terus melakukan kerjasama dengan lembaga switching guna mempermudah nasabah Citibank dalam bertransaksi dimanapun dan kapanpun. Kerjasama tersebut tercermin dengan menjalin mitra dengan PT Rintis Sejahtera sebagai pengelola Jaringan PRIMA.

Batara juga menyebut kerjasama tersebut juga sebagai salah satu wujud dukungan terhadap GPN yang telah dicanangkan oleh Bank Indonesia.

Baca juga: Citibank Indonesia Bukukan Laba Rp1,4 Triliun Pada Kuartal III-2018

“Kerjasama ini memberikan kemudahan pada nasabah untuk transaksi tunai cek saldo dan transfer antar bank di 120 ribu berlogo prima Jaringan prima dengan standar keamanan yg prima,” kata Batara.

Sebagai informasi, Bank Indonesia (BI) juga telah resmi meluncurkan Gerbang Pembayaran Nasional (GPN) sebagai wujud interkoneksi antar switching dan interoperabilitas sistem pembayaran nasional.

Sementara berdasarkan National Standard Indonesian Chip Card Specification (NSICCS), perbankan diharuskan menggunakan chip pada seluruh kartu debit dan kredit akhir tahun 2021. BI juga terus mendorong perbankan untuk mempercepat migrasi kartu debit dari magnetic strip ke teknologi chip.(*)

Suheriadi

Recent Posts

IHSG Hijau, Hampir Seluruh Saham Indeks INFOBANK15 Menguat

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Jumat, 25 April 2025 kembali… Read More

2 hours ago

IHSG Menguat, Berikut 5 Saham Penyumbang Terbesar Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan 21-25 April 2025 mengalami penguatan sebesar… Read More

2 hours ago

BEI: IHSG Naik 3,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Sentuh Rp11.561 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

3 hours ago

Pakaian Bekas Disulap Jadi Produk Bernilai Ekonomi, Ini Langkah Tugu Insurance

Jakarta - PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melalui #BaktiTugu berkolaborasi dengan Ecotouch untuk… Read More

4 hours ago

Gandeng BCA Life, blu by BCA Digital Luncurkan Asuransi Proteksi Ini

Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) atau blu by BCA menggandeng PT Asuransi Jiwa… Read More

9 hours ago

ISEI Ajak Percepat Hilirisasi Perikanan untuk Dorong Ekonomi

Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More

9 hours ago