Categories: Perbankan

Citi Jalin Kerjasama Ekslusif Dengan Sushi Tei

Jakarta–Citi Indonesia mengumumkan kerjasama eksklusif dengan Sushi Tei dan Sushi Kiosk. Kerjasama ini merupakan upaya Citi untuk terus berinovasi dan memberi manfaat baru melalui program-program yang dirancang khusus untuk nasabah.

Melalui kerjasama yang berlangsung selama satu tahun, yakni sejak 22 Februari 2016 hingga 21 Februari 2017 ini, Citi dan Sushi Tei& Sushi Kiosk akan memberikan berbagai penawaran serta keuntungan menarik bagi  para nasabah saat bersantap di seluruh gerai Sushi Tei dan Sushi Tei Kiosk di seluruh Indonesia.

Dining merupakan kategori penting dalam penggunaan kartu kredit dan salah satu pendorong utama bagi para nasabah dalam menentukan preferensi makan” ungkapVikas Kumar, Head of Cards and Loans, Citi Indonesia.

Citi dengan Sushi Teidan Sushi Kiosk menyediakan berbagai penawaran khusus dan menarik bagi para nasabah Citi, baik bagi pemegang kartu kredit maupun kartu debit. Untuk mengawali kerjasama ini, para nasabah Citi dapat menikmati diskon sebesar 20% dengan pembelian minimum Rp350 ribu di gerai Sushi Tei serta pembelian minimum Rp200 ribu di gerai Sushi Kiosk yang tersebar di seluruh Indonesia. Penawaranini berlangsung selama dua bulan, mulai 22 Februari hingga 22 April 2016.

Kusnadi Rahardja, President Director PT Sushi Tei Indonesia mengatakan,  melalui ikerjasama strategis dengan Citi Indonesia, Sushi Tei ingin memanjakan pelanggan Sushi Tei dan Sushi Kiosk dengan memberikan pilihan makanan yang beragam disertai penawaran menarik secara langsung.

“Sesuai dengan tagline Sushi Tei, a Good Deal of Sushi dan memadukan konsep Grab and Go dari Sushi Kiosk, para pelanggan dapat merasakan pengalaman bersantap yang luar biasa, yang memadukan cita rasa asli Jepang dengan sentuhan lokal” pungkasnya. (*)

Apriyani

Recent Posts

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

56 mins ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

10 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

10 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

11 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

12 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

12 hours ago