Jakarta — Memasuki awal tahun 2019, Citi Indonesia kembali menorehkan prestasi dengan memenangkan Triple-A Awards dalam kategori “Best Bank-Global” di Indonesia dari majalah The Asset untuk ke-17 kalinya secara berturut-turut.
Selain kategori Best Bank-Global, Citi Indonesia juga mendapat penghargaan lain dalam kategori “Best Bond Adviser-Global” di Indonesia untuk kedua kalinya secara berturut-turut. Kedua penghargaan tersebut diterima dalam ajang The Asset Triple A Country Awards yang telah memasuki tahun ke-20 penyelenggaraannya.
Chief Executive Officer Citi Indonesia Batara Sianturi mengatakan, pihaknya senang dapat kembali menerima penghargaan dari majalah the Asset. “Hal ini sekali lagi menandakan kepercayaan dan komitmen yang telah diberikan oleh nasabah kepada kami. Penghargaan ini akan kami jadikan motivasi untuk senantiasa memperkuat posisi Citi di Indonesia sebagai bank berskala global yang hadir di lebih dari 160 negara dan yurisdiksi, produk perbankan yang inovatif dan sumber daya manusia berkualitas tinggi,” ucapnya dalam keterangan di Jakarta, Rabu (30/1).
Penghargaan tahunan Triple-A Country Awards dari the Asset merupakan penghargaan bergengsi bagi industri perbankan, keuangan, treasury dan pasar modal. Proses penjurian dilakukan berdasarkan metodologi dan pendekatan yang melibatkan Editorial Team serta Benchmark Surveys dari the Asset guna menentukan institusi dan individu terbaik yang beroperasi di Asia.
Dalam penjelasannya, The Asset menambahkan, “Penghargaan tersebut diperoleh oleh Citi berkat lini bisnis Corporate dan Consumer Banking yang sangat kuat, serta jaringan berskala global yang dimiliki oleh Citi.”
“Penghargaan ini dipersembahkan kepada seluruh karyawan, mitra bisnis, nasabah dan pemangku kepentingan Citi Indonesia atas kepercayaan dan kerjasama yang terjalin baik selama ini. Semoga Citi dapat senantiasa menjadi mitra perbankan terpercaya di Indonesia,” tutup Batara. (*)
Jakarta – Evelyn Halim, Direktur Utama Sarana Global Finance Indonesia (SG Finance), dinobatkan sebagai salah… Read More
Jakarta - Industri asuransi menghadapi tekanan berat sepanjang tahun 2024, termasuk penurunan penjualan kendaraan dan… Read More
Jakarta - Industri perbankan syariah diproyeksikan akan mencatat kinerja positif pada tahun 2025. Hal ini… Read More
Jakarta - Presiden Direktur Sompo Insurance, Eric Nemitz, menyoroti pentingnya penerapan asuransi wajib pihak ketiga… Read More
Senior Vice President Corporate Banking Group BCA Yayi Mustika P tengah memberikan sambutan disela acara… Read More
Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat sejumlah pencapaian strategis sepanjang 2024 melalui berbagai… Read More