Jakarta–Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) hari ini telah menyetujui dan menerima baik Laporan Tahunan Perseroan tahun buku 2015, termasuk laporan Tugas Pengawasan Dewan Komisaris dan Dewan Pengawas Syariah CIMB Niaga, dan mengesahkan Laporan Keuangan Konsolidasian CIMB Niaga dan Anak Perusahaan tahun buku 2015.
RUPST juga menyetujui penetapan penggunaan laba bersih CIMB Niaga tahun buku 2015, yaitu diputuskan bahwa seluruh laba bersih CIMB Niaga tahun buku 2015 sebesar Rp427,9 miliar akan dicatat sebagai laba yang ditahan, dan akan digunakan untuk memperkuat modal dalam rangka membiayai kegiatan usaha CIMB Niaga.
Pada 2015, CIMB Niaga melaporkan perolehan laba bersih konsolidasi (audited) Business as Usual (“BAU”) sebesar Rp856,1 miliar. Laba bersih BAU tersebut tidak termasuk biaya one-off sebesar Rp571 miliar, yang berasal dari biaya untuk Program Purna Karya Sukarela (“PPKS”). Adapun laba laba bersih konsolidasi (audited) aktual Perseroan tercatat sebesar Rp427,9 miliar. Dalam periode yang sama, CIMB Niaga berhasil menghimpun dana pihak ketiga sebesar Rp178,5 triliun, dan menyalurkan kredit sebesar Rp177,4 triliun. CIMB Niaga juga melanjutkan posisinya sebagai bank terbesar kelima di Indonesia dari sisi aset dengan total aset mencapai Rp238,8 triliun.
“Kami berupaya secara optimal dalam menghadapi kondisi usaha yang penuh tantangan dengan meningkatkan sinergi di semua lini, membangun kompetensi sumber daya manusia melalui penanaman budaya perusahaan secara konsisten, memperbaiki seluruh proses bisnis dengan strategi yang terstruktur, meningkatkan kualitas manajemen risiko, dan berfokus pada pengembangan bisnis inti melalui model operasional yang prudent dan terfokus,” kata Tigor M Siahaan, Presiden Direktur CIMB Niaga di Jakarta, Jumat 15 April 2016. (*) Ria Martati
Editor: Paulus Yoga
Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More
Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More
Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More
Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) telah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), pada Kamis (14/11).… Read More