Moneter dan Fiskal

Chatib Basri Proyeksi Ekonomi China Bakal Melambat Tahun Ini, Siap-Siap Resesi?

Jakarta – Ekonom senior sekaligus Menteri Keuangan periode 2013-2014, Chatib Basri mengungkapkan bahwa perekonomian China akan mengalami perlambatan atau slowdown di tahun ini.

Dia menjelaskan bahwa meski ekonomi melambat, China diklaim tak akan mengalami resesi. Chatib memproyeksikan pertumbuhan ekonomi di Negeri Tirai Bambu ini bisa mencapai 4,5 persen.

Baca juga: Gak Main-Main, Segini Hitung-Hitungan Dampak Perlambatan Ekonomi China Terhadap RI

“Akan ada slowdown (Ekonomi China), tapi nggak ada resesi. Slowdown itu tumbuh tapi melambat, kalau resesi tumbuh negatif, China nggak akan tumbuh negatif tahun ini mungkin dia bisa tumbuh 4,5 persen,” ujar Chatib saat ditemui awak media di Jakarta, 29 Januari 2024.

Selain itu, untuk Amerika Serikat (AS) kemungkinan terjadi resesi juga kecil. Pasalnya, diproyeksikan pertumbuhan ekonomi AS akan lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Probability resesi di AS kecil tahun ini, growth akan lebih baik di AS, saya setuju dengan itu,” katanya.

Lebih lanjut, tambah Chatib, kondisi perekonomian kedua negara tersebut juga bakal memengaruhi kebijakan suku bunga acuan global.

Baca juga: Ekonomi RI Tumbuh 4,49 Persen, Airlangga: Lebih Tinggi dari China dan AS

Misalnya saja The Fed diprediksi akan menurunkan tingkat suku bunga acuannya atau Fed Funds Rate (FFR) sebanyak 2 hingga 3 kali di semester II 2024. Di mana suku bunga The Fed saat ini di kisaran 5,25-5,5 persen.

“Challenge-nya adalah defisit di AS masih besar, jadi akan ada kebutuhan bond issuance yang cukup besar. Demand bond akan naik, supply naik, maka price akan jatuh dan yield akan naik, ini yang akan membuat The Fed  harus hati-hati dalam menurunkan tingkat suku bunga,” ungkapnya. (*)

Editor: Galih Pratama

Irawati

Recent Posts

Melalui Program Diskon Ini, Pengusaha Ritel Incar Transaksi Rp14,5 Triliun

Tangerang - Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo) bekerja sama dengan Kementerian Perdagangan (Kemendag) meluncurkan program… Read More

15 mins ago

IHSG Sepekan Anjlok 4,65 Persen, Kapitalisasi Pasar Ikut Tertekan

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat bahwa data perdagangan saham selama periode 16-20… Read More

2 hours ago

Aliran Modal Asing Rp8,81 Triliun Kabur dari RI Selama Sepekan

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat di minggu ketiga Desember 2024, aliran modal asing keluar… Read More

8 hours ago

Bos BRI Life Ungkap Strategi Capai Target Bisnis 2025

Jakarta - PT Asuransi BRI Life meyakini bisnis asuransi jiwa akan tetap tumbuh positif pada… Read More

9 hours ago

Donald Trump Isyaratkan Akhiri Konflik Gaza Sebelum Biden Lengser

Jakarta - Presiden terpilih Amerika Serikat, Donald Trump, mengisyaratkan rencana untuk mengakhiri konflik yang berlangsung… Read More

24 hours ago

Allianz Catat Pertumbuhan GWP 10 Persen di November 2024, Segini Nilainya

Jakarta – PT Asuransi Allianz Utama Indonesia (Allianz Utama) mencatatkan pertumbuhan positif untuk Growth Written Premium atau GWP… Read More

1 day ago