Nasional

Cek Pengalihan Rute Bus Transjakarta Imbas Demo Buruh di Patung Kuda

Jakarta – PT Transjakarta memberlakukan pengalihan rute perjalanan bus lantaran ada aksi buruh di sekitar Kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, Kamis (10/8).

“Sehubungan adanya kegiatan aksi massa di kawasan Patung Kuda, Jakarta Pusat, dan sekitarnya, berdampak pada beberapa layanan TransJakarta yang beroperasi di sekitar lokasi,” kata Kadep Humas dan CSR Transjakarta, Wibowo, dikutip Kamis (10/8).

Baca juga: Ada Demo Buruh, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Sekitar Istana dan Gedung DPR

Pihaknya menghimbau semua pelanggan Transjakarta untuk menyesuaikan rute perjalanan. Pengalihan rute perjalanan sendiri akan kembali normal apabila jalur sudah dapat dilintasi kembali. Di bawah ini rincian rute pengalihan perjalanan bus Transjakarta:

1. Blok M-Kota (Koridor 1)

Mengalami penyesuaian pada arah Kota sementara untuk arah sebaliknya beroperasi normal sehingga tidak melayani Halte Monas dan Bank Indonesia. Rute pengalihan arah kota:

Blok M-Sarinah-lampu merah Sarinah keluar jalur-lampu merah Bank Indonesia belok kiri-Jln Kebon Sirih-Hotel Millenium belok kiri-Jln Fachrudin-Jati Baru Lurus-Jln Cideng Barat-lampu merah Tarakan belok kanan-Halte Petojo-lampu merah Harmoni belok kiri-Harmoni-Kota

2. Pantai Maju-Balai Kota (1A)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Pantai Maju mengalami pengalihan rute untuk sehingga tidak melayani Halte Balaikota. Sementara arah sebaliknya beroperasi normal. Rute pengalihannya:

Jl Medan Merdeka Selatan-Jl Medan Merdeka Timur-belok kiri ke Jln Medan Merdeka Utara (depan istana)-belok kanan menuju lampu merah Harmoni.

3. Monas-Pulogadung (Koridor 2)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Pulogadung sehingga tidak melayani pelanggan di Halte Monas, Balai Kota dan Gambir 2. Sementara arah sebaliknya beroperasi normal. Rute pengalihannya:

Dari Halte Pecenogan keluar jalur lanjut sampai lampu merah Harmoni-putar balik balik arah Juanda-via Pejambon lanjut halte Kwitang untuk halte yang dilalui saat pengalihan tetap pelayanan.

4. Pulogadung-Rawabuaya (2A)

Mengalami pengalihan rute untuk arah Pulogadung sehingga tidak melayani pelanggan di Halte Monas, Balai Kota dan Gambir 2. Sementara arah sebaliknya beroperasi normal. Rute pengalihannya:

Dari Halte Pecenogan keluar jalur lanjut sampai lampu merah Harmoni-putar balik balik arah Juanda-via Pejambon lanjut Halte Kwitang untuk halte yang dilalui saat pengalihan tetap pelayanan.

5. Kalideres-Juanda (Koridor 3)

Mengalami pengalihan rute untuk kedua arah. Berikut rute pengalihannya:

Arah Juanda

Kalideres-Sumber Waras-Cideng-Petojo-Lampu merah Harmoni-Juanda

Arah Kalideres:

Juanda-Lampu merah Harmoni-Lurus Petojo-Cideng-Sumber Waras-Kalideres

    6. PGC-Juanda (Koridor 5)

    Mengalami pengalihan rute pada kedua arah sehingga tidak dapat melayani pelanggan untuk sementara pada Halte Balai Kota dan Monas. Rute pengalihannya:

    Arah Juanda:

    PGC-Pal Putih-Kwitang-Tugu Tani-lurus Gambir 1-Istiqlal-Juanda-pecenongan putar balik.

    Arah PGC:

    Pecenongan-Juanda-lurus lampu merah Almabar-Budi Utomo-PGC. (*)

    Editor: Rezkiana Nisaputra

    Muhamad Ibrahim

    Recent Posts

    Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

    Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

    15 mins ago

    NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

    Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

    25 mins ago

    Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

    Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

    2 hours ago

    Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

    Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

    2 hours ago

    Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

    Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

    4 hours ago

    Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

    Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

    4 hours ago