Categories: Ekonomi dan Bisnis

Capitol Group Bangun Apartemen Mewah di Lokasi Strategis

Di tengah perekonomian yang lesu PT Inzpire dan Capitol Grup tetap melakukan pembangunan apartemen mewah. Targetnya, pada pertengahan 2016 sudah melakukan topping off. Wahyu Arip Oktapian

Jakarta–PT Inzpire Property dan Capitol Group tengah melakukan pembangunan apartemen mewah Capitol Suites. Pembangunan tetap dilakukan walaupun kondisi perekonomian tengah mengalami kelesuan. Malah, pembangunan akan ditargetkan melakukan topping off pada pertengahan 2016, dan proses serah terima kunci pada pertengahan 2017. Saat ini proses pembangunan sudah ada pada tahap penyelesaian area basement.

Apartemen mewah ini memiliki keistimewaan. Salah satunya dengan mengusung metode Soldier Pile, di mana hal ini sangat jarang digunakan untuk High-Rise Building yang hanya satu Tower dengan meetode pemasangan yang sangat aman.

“Dengan mengusung konsep, Luxury, Modern Lifestyle dan Iconic Design, apartemen Capitol Suites tidak hanya mengutamakan kualitas bangunan akan tetapi juga memperhatikan kenyamanan dan keamanan bagi penghuninya. Berada di lokasi pusat kota yang sangat strategis apartemen ini menjadi tempat yang sangat berkelas, hangat, aktif, dan sarat dengan hiburan, makin menjadikan apartemen Capitol Suites beda dengan lainnya,” ujar Celina Widjaja Direktur Utama PT Inzpire Property.

Sedangkan, Raisa Widjaja Direktur Marketing Capitol Group, mengatakan bahwa apartemen Capitol Suites hadir dalam rangka memenuhi kebutuhan akan hunian nyaman dan eksklusif, berlokasi di kawasan Menteng Jakarta Pusat, posisi berada di ring satu, bersebelahan dengan kantor Brimob dan kediaman kedutaan besar Amerika Serikat. Dengan luas area 4091 m2, apartemen Capitol Suites membangun total unit sebanyak 279 unit dengan pilihan studio, yakni 2 bedroom dan 3 bedroom. Untuk pembangunannya, menggunakan jasa kolaborasi antara kontraktor PT Adhicom Persada dan PT Amarta Karya Persero.

Sementara itu, untuk urusan desain dan arsitektur dipercayakan pada Wow Desain dan Interior Design Genius Loci. Wow Design Studio yang telah memiliki pengalaman lebih dari 20 tahun dipercaya untuk memenuhi kebutuhan arsitektural. Sedangkan,  Interior Design Genius Loci dinilai memiliki keunikan dan kemewahan, yang memiliki konsep tidak hanya di estetika tetapi juga sesuai dengan fungsinya.

Celina mengatakan, beberapa program promosi apartemen Capitol Suites yang akan diadakan dalam waktu dekat, antara lain untuk sepanjang bulan September, Marketing Gallery Capitol Suites akan mengadakan open house. Lalu, pada 18 Oktober 2015, Capitol Suites akan mengadakan acara unveiling marketing gallery dan show unit.

Apriyani

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

7 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

7 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

7 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

8 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

11 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

14 hours ago