Jakarta – Pada perdagangan hari ini, Senin, 30 September 2024, indeks-indeks bursa Asia bergerak mixed, dengan Hang Seng Index Hong Kong meningkat 2,43 persen, Shanghai Composite Index Shanghai menguat 8,06 persen, dan Straits Times Index Singapore naik sebesar 0,39 persen.
Sementara, hanya indeks Nikkei 225 Index Tokyo yang mengalami penurunan sebanyak 4,80 persen.
Pilarmas Investindo Sekuritas melihat pergerakan tersebut dikarenakan para pelaku pasar masih mencermati sentimen pasar keuangan. Salah satunya, sentimen dari Jepang, lantaran pasar saat ini sedang menantikan arah dan pandangan dari perdana menteri baru.
Perdana Menteri sebelumnya, Shigeru Ishib memiliki pandangan kritis terhadap kebijakan moneter Bank of Japan (BoJ), dan sebelumnya ia juga menyampaikan bahwa kebijakan harus tetap akomodatif karena kondisi ekonomi saat ini.
Baca juga: Rapor IHSG Sepekan: Turun 0,60 Persen, Kapitalisasi Pasar Tembus Rp12.875 Triliun
Sementara, dari Tiongkok, bank sentral Tiongkok (PBoC) kembali memberikan stimulus tambahan dengan menginstruksikan bank-bank komersial untuk menurunkan suku bunga pada semua kredit perumahan yang ada dan hal tersebut bertujuan untuk meringankan beban keuangan rumah tangga di tengah-tengah perlambatan ekonomi.
PBOC mengatakan, bank-bank komersial harus menurunkan suku bunga KPR existing menjadi tidak kurang dari 30 basis poin (bps) di bawah Loan Prime Rate (LPR) secara bertahap dan kebijakan ini diprediksi akan memangkas suku bunga KPR yang ada rata-rata sekitar 50 basis poin (bps).
Adapun, berdasarkan rilis dari National Bureau of Statistics (NBS) dan survei Caixin sektor swasta bahwa sektor manufaktur berada di zona kontraksi, di mana NBS mengungkapkan akan terjadi kenaikan tipis menjadi 49,8 pada September dari 49,1 pada Agustus dan Caixin mengungkapkan turun menjadi 49,3 pada September 2024 dari 50,4 pada Agustus.
“Pasar menilai ini akan menjadi perhatian pemerintah Tiongkok di saat terjadi perlambatan aktivitas manufaktur dan tidak tertutup kemungkinan ini akan memberikan peluang pemerintah Tiongkok memberikan stimulus yang lebih besar ke depannya,” ucap Manajemen Pilarmas dalam risetnya di Jakarta, 30 September 2024. (*)
Editor: Yulian Saputra
Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More
Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More
Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More
Jakarta - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) terus berupaya mendukung transformasi digital, khususnya bagi… Read More
Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More
Jakarta - Dalam rangka mendukung upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan, BRI Insurance berkomitmen turut… Read More