Nasional

Buntut Penarikan Motor, Ratusan Driver Ojol Bentrok Dengan Debt Collector

Jakarta – Lagi-lagi, aksi penarikan kendaraan bermotor yang dilakukan pihak debt collector atau mata elang kembali terjadi. Kali ini menimpa seorang pengemudi ojek online (ojol).

Buntut aksi itu, ratusan pengemudi ojol kompak mendatangi kantor penyedia layanan kredit (leasing) di Hegar Manah, Setiabudi, Bandung, Jawa Barat, Rabu, (07/03), guna meminta kejelasan terkait penarikan paksa motor oleh debt collector.

Meski sempat terjadi perundingan, namun tidak ada kesepakatan oleh kedua belah pihak hingga terjadi bentrok sehingga membuat keos di lokasi tersebut. Aksi saling lempar batu pun tak terelakan.

“Merapat woy. Coba merapat. Ambon melawan,” ujar seorang pria dalam video tersebut diantara kerumunan masa.

Pihak ojol pun kemudian mendatangi Mapolrestabes Bandung pada malam harinya untuk menuntut pihak kepolisian agar menindak debt collector yang dinilai meresahkan tersebut.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Infobanknews, pemilik motor yang ditarik pihak debt collect bernama Indra yang tengah terbaring lemah di Rumah Sakit.

Lantaran sedang sakit, pihak keluarga dan sejumlah rekan ojol lainnya meminta kepada pihak debt collector untuk diberikan keringan pembayaran. Mediasi pun dilakukan di kantor PT Rajawali namun hasilnya nihil.

Dalam aksi bentrok tersebut, pihak kepolisian mengamankan belasan orang dari pihak ojek online dan debt collector untuk dimintai keterangan guna penyelidikan lebih lanjut. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra


Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Milenial Merapat! Begini Cara Mudah Memiliki Rumah Tanpa Beban Pajak

Jakarta - Pemerintah telah menyediakan berbagai program untuk mendorong industri perumahan, terutama bagi masyarakat berpenghasilan rendah… Read More

5 hours ago

Indonesia Dorong Komitmen Pendanaan Iklim yang Lebih Adil di COP29

Jakarta – Indonesia dan negara berkembang lainnya menuntut komitmen lebih jelas terhadap negara maju terkait… Read More

6 hours ago

Kapal Milik PHE OSES Selamatkan 4 Nelayan yang Terombang-Ambing di Laut Lampung Timur

Jakarta – Kapal Anchor Handling Tug and Supply (AHTS) Harrier milik Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE… Read More

6 hours ago

Bos Bangkok Bank Ungkap Alasan di Balik Akuisisi Permata Bank

Bangkok – Indonesia dianggap sebagai pasar yang menarik bagi banyak investor, khususnya di kawasan Asia… Read More

7 hours ago

Dukung Program 3 Juta Rumah, BI Siapkan Dua Kebijakan Ini

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mendukung program pembangunan 3 juta rumah Presiden Prabowo Subianto yang… Read More

8 hours ago

Koperasi Konsumen Bank Nagari jadi Role Model Holdingisasi Koperasi

Padang - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono mengapresiasi kinerja Koperasi Konsumen Keluarga Besar (KSUKB)… Read More

8 hours ago