Jakarta – PT Bank Syariah Bukopin (Bukopin Syariah) terus berupaya untuk melakukan peningkatan pelayanan bisnis perbankan syariah kepada seluruh masyarakat dan nasabah, dengan melakukan pembukaan kantor Cabang Pembantu (Capem) Bukopin Syariah Padang yang baru tepatnya di Jalan M Thamrin No 15A, Padang, Sumatera Barat sebelumnya lokasi kantor di area Kampus UPI YPTK Padang Jalan Sutomo, Lubuk Begalung, Padang Sumatera Barat.
Pemimpin Cabang Bukit Tinggi, Anang Setyawan mengatakan perpindahan alamat / penempatan kantor baru Capem lebih dekat dengan Sentra Pasar Raya dan pusat kota Padang, sehingga relokasi ini diharapkan bisa meningkatkan kinerja keuangan dan secara konsisten menjalankan fungsi intermediasi yang seimbang.
“Meskipun dalam kondisi pandemi, Kami tetap berkomitmen memberikan peningkatan kenyamanan nasabah bertransaksi dan memberikan pelayanan yang lebih prima di kantor baru Bukopin Syariah di kota Padang,” ungkapnya.
Anang menyampaikan, dalam penawaran produk pendanaan saat ini, Bukopin Syariah membuat sebuah program tabungan berhadiah dimana hadiahnya bisa nasabah gunakan untuk bersedekah kepada yang membutuhkan, Program ini dinamakan Tabungan Berhadiah Langsung dan Pilih Sendiri Sedekahnya.
Program tabungan berhadiah untuk nasabah yang membuka rekening tabungan iB SiAga ataupun iB SiAga Bisnis mulai dari Rp25juta dan diblokir selama jangka waktu 3, 6 atau 12 bulan, dan hadiahnya bisa nasabah sedekahkan dengan berbagai macam pilihan, diantaranya Donasi Alat Pelindung Diri (APD), Donasi Vitamin, Donasi Masker dan Handsanitizer, dan Donasi Sembako.
Sedekah bisa ditujukan kepada rumah sakit-rumah sakit yang menangani virus corona dan bisa juga diserahkan kepada masyarakat terdampak yang membutuhkan vitamin atau sembako dalam menjalani Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang ditetapkan oleh Pemerintah Provinsi baik DKI Jakarta maupun provinsi/kota/kabupaten yang menerapkan hal serupa.
Dalam melayani nasabah, BSB didukung oleh jaringan kantor sebanyak 23 (dua puluh tiga) outlet, 6 (enam) mobil layanan kas, 96 (sembilan puluh enam) kantor layanan syariah, dan 901 jaringan ATM yang meliputi ATM Bank Syariah Bukopin dan ATM Bank Bukopin. Untuk Informasi lebih lanjut tentang program tabungan dan produk lainnya bisa menghubungi Call Center BSB adalah 1500666, cukup dengan sarana telepon rumah maupun dimanapun saja dengan menggunakan handphone (HP) bisa memperoleh informasi tentang produk dan jasa seperti saldo rekening. (*)
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More