Categories: Perbankan

Bukopin Pacu Pembiayaan Perikanan dan Kelautan

Malang–Partisipasi PT Bank Bukopin Tbk dalam Program Jangkau, Sinergi dan Guideline atau Jaring yang diinisiasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) membuat perseroan mendorong pembiayaan ke sektor perikanan dan kelautan.

General Manager Pengembangan Bisnis Bank Bukopin Rivan A. Purwantono mengatakan industri perikanan dan kelautan merupakan salah satu sektor yang menjadi prioritas bagi Perseroan.

“Sejalan dengan komitmen pemerintah untuk memperkuat industri kemaritiman dan kelautan nasional, kami optimistis sektor tersebut sangat prospektif bagi perbankan,” ujarnya disela-sela acara Jaring OJK di Pantai Sendang Biru, Kabupaten Malang, Jumat, 13 November 2015.

Kegiatan JARING OJK di Malang merupakan kelanjutan dari kick-off program Jaring yang digelar di Pantai Boddia, Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan pada 11 Mei silam. Jaring merupakan program dukungan pembiayaan kemaritiman yang digulirkan oleh OJK dan Kementerian Kelautan & Perikanan bersama bank partner, termasuk Bank Bukopin.

Rivan menjelaskan sampai dengan September 2015, total pembiayaan ke sektor perikanan dan kelautan yang digulirkan Bank Bukopin telah mencapai Rp2,99triliun. Kredit yang disalurkan Perseroan ke sektor tersebut menjangkau sektor hulu penangkapan, hulu budidaya, serta hulu pengolahan dan jasa produksi. Di samping itu, Bank Bukopin juga menyalurkan kredit ke sektor hilir, baik ke industri pengolahan maupun jasa produksi.

“Yang tidak kalah penting, kami juga mendukung sektor kelautan dan perikanan dengan menyalurkan kredit untuk kegiatan pemasaran,” jelasnya.

Secara lebih luas, untuk mendukung pengembangan industri kemaritiman, Bank Bukopin juga agresif menggarap sektor pendukung, mulai dari pembiayaan ke sektor angkutan laut, angkutan sungai dan danau, angkutan penyeberangan, pergudangan, hingga dermaga.

Khusus untuk pembiayaan perikanan, sampai dengan September 2015 penyaluran kredit perikanan Perseroan mencapai Rp62,3miliar.

Angka tersebut diyakini masih akan terus tumbuh karena saat ini Bank Bukopin memiliki potensi bisnis di pembiayaan perikanan yang cukup menjanjikan, terutama di sektor bisnis perdaganan ekspor hasil perikanan (budidaya dan perdagangan ekspor kepiting soka) dan perdagangan besar dalam negeri hasil perikanan (perdagangan kepiting). (*) Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

IHSG Diprediksi Menguat, Simak Rekomendasi Saham Berikut

Jakarta - MNC Sekuritas melihat pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal pada hari… Read More

55 mins ago

BEI: 68 Persen Saham di Bursa Milik Perusahaan Syariah

Jakarta - Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat pertumbuhan positif di pasar modal syariah hiingga 18… Read More

2 hours ago

Kolaborasi BCA Syariah dan Henan Putihrai Sekuritas Tingkatkan Inklusi Pasar Modal Syariah

Jakarta - PT Bank BCA Syariah (BCA Syariah) resmi menandatangani kontrak kerja sama dengan PT… Read More

3 hours ago

Begini Strategi BNC Tingkatkan Inklusi Keuangan Masyarakat Indonesia

Jakarta - Bank Neo Commerce (BNC) memiliki komitmen untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan masyarakat… Read More

4 hours ago

Riset: Budaya Nongkrong Kelas Menengah Bertahan di Tengah Krisis Daya Beli

Jakarta – Managing Partner Inventure, Yuswohady menyatakan bahwa budaya nongkrong di kalangan masyarakat Indonesia sulit… Read More

10 hours ago

Survei Inventur: Kelas Menengah Mulai Tunda Punya Rumah hingga Menikah

Jakarta - Deflasi yang terjadi di Indonesia selama lima bulan berturut-turut sejak Mei-September 2024 menyebabkan masyarakat… Read More

10 hours ago