Headline

BRIsat Dijadwalkan Mengangkasa Dini Hari Nanti

Jakarta–Satelit kebanggaan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) yang membawa bendera merah putih, BRIsat direncanakan mengangkasa besok dini hari, atau hari ini pukul 17.00-18.00 waktu Kourou, Guyana Prancis.

Roket Ariane 5 yang membawa BRIsat, diluncurkan dari Guiana Space Center, Kourou, Guyana Prancis setelah sebelumnya sempat terkendala sehingga meleset dari jadwal peluncuran awal pada 8 Juni waktu setempat, atau pada 9 Juni WIB.

Roket pembawa satelit BRIsat ini dibuat oleh Arianespace, perusahaan pembuat roket asal Prancis. Sementara satelit BRIsat dibuat oleh SSL, perusahaan asal Amerika Serikat (AS). Sudah ada 520 satelit yang diluncurkan oleh Arianespace.

BRIsat sendiri digadang-gadang akan memiliki jangkauan di wilayah Indonesia, ASEAN, Asia Timur, Australia Barat dan sebagian Pasifik. Total 45 transponder bakal dihadirkan di seluruh kawasan Nusantara. Adapun total dana investasi yang digelontorkan BRI untuk memuluskan kehadiran satelit pertama milik bank ini mencapai Rp3,37 triliun. (*)

 

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

BI Uji Coba Penerapan QRIS Tap Berbasis NFC untuk Pembayaran Lebih Cepat dan Praktis

Jakarta – Bank Indonesia (BI) bersama Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) pionir layanan dan Perum DAMRI… Read More

27 mins ago

Bank Mandiri Salurkan Rp3 Triliun untuk Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

Jakarta – Bank Mandiri kembali menegaskan komitmennya dalam pemberdayaan ekonomi perempuan melalui kolaborasi strategis dengan… Read More

52 mins ago

Jelang Akhir Pekan, IHSG Bertahan di Zona Hijau ke Level 6.983

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (20/12) kembali ditutup bertahan pada… Read More

1 hour ago

Resmi Gandeng Bank Mandiri! Jakarta LavAni Livin’ Transmedia Siap Gebrak Proliga 2025

Suasana saat peluncuran Bank Mandiri jadi sponsor Jakarta LavAni Livin' Transmedia untuk bertanding pada laga… Read More

1 hour ago

Marak Serangan Ransomware, Allo Bank Perkuat Sistem Pertahanan IT

Jakarta – Serangan siber yang mendera bank-bank di Tanah Air tak pernah usai. Teranyar, salah satu… Read More

2 hours ago

Kasus Uang Palsu UIN Makassar, BI Ingatkan Hal Ini ke Masyarakat

Jakarta – Uang palsu yang diproduksi di Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar, Sulawesi Selatan diduga telah… Read More

3 hours ago