Categories: News UpdatePerbankan

BRI Siap Luncurkan Satelit Kedua

Jakarta — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) telah menjadi bank pertama di dunia yang memiliki satelit, yang diberi nama BRISat. Ke depan, perseroan kembali berencana untuk meluncurkan satelit kedua.

Direktur Teknologi Informasi dan Operasi BRI, Indra Utoyo mengatakan, perseroan berencana meluncurkan satelit baru pada 2023. Penambahan satelit ini dibutuhkan untuk meningkatkan kualitas jangkauan layanan di wilayah barat Indonesia.

“Ke depan, kebutuhan bandwith akan semakin besar. BRI sudah punya slot baru antara di 103 bujur barat. Itu akan menjadi potensi nanti untuk kita. Karena kalau satu satelit saja tidak cukup, harus ada backup. Kita rencanakan peluncurannya perlu waktu 3 tahun,” ujar Indra di Jakarta, belum lama ini.

Suprajarto, Direktur Utama BRI menambahkan, bahwa tujuan dari peluncuran satelit kedua ini adalah untuk memperluas layanan perbankan dan cadangan ketika terjadi gangguan jaringan. Dia mengatakan, perbankan adalah industri yang mengutamakan kepercayaan. Sehingga, layanan perbankan harus di-backup untuk menjaga dan menjamin layanan berjalan dengan baik.

“Industri sebesar BRI ini kalau enggak punya backup yang cukup. Walaupun sekarang kita sudah punya backup dengan memanfaatkan vendor-vendor yang lain, tetapi akan lebih firm kalau kita punya backup sendiri,” tutup Supra. (*) Evan

Paulus Yoga

Recent Posts

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

7 hours ago

PLN Butuh Dana Rp11.160 Triliun untuk Capai NZE 2060

Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More

7 hours ago

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

7 hours ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

8 hours ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

14 hours ago

Tingkatkan Rasa Aman di Kampus, Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas

Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More

15 hours ago