Categories: News UpdatePerbankan

BRI Kenalkan Hari Purnomo Sebagai Corsec Baru

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) menunjuk Hari Purnomo diangkat sebagai Corporate Secretary (Corsec) menggantikan Bambang Tribaroto yang telah memasuki masa purna tugas. Sebelumnya Hari menjabat sebagai Kepala Divisi Bisnis Kecil dan Kemitraan BRI.

Menjabat sebagai Corporate Secretary, Hari Purnomo bertekad untuk terus menjalin kerjasama yang baik serta memastikan komunikasi berjalan dengan lancar dengan seluruh pemangku kepentingan Bank BRI.

”Di era digital saat ini tentu tuntutan sebagai Corporate Secretary yang memiliki peran dalam menjaga citra perusahaan sangatlah menantang, oleh karenanya kami akan terus berkomunikasi secara aktif dengan media, regulator, kementerian dan lembaga maupun dengan nasabah sebagai partner strategis dari perseroan,” ujar Hari melalui keterangan resminya di Jakarta, Selasa 3 September 2019.

Corporate Secretary Bank BRI sendiri memiliki tugas yang strategis bagi perseroan. Beberapa diantaranya dalam hal memberikan keterbukaan informasi kepada masyarakat melalui pelaporan kepada instansi pemerintahan dan pengumuman, penggunaan website dan media cetak, pelaksanaan RUPS serta sebagai penghubung antara Perusahaan dengan pihak eksternal seperti regulator pasar modal, pemegang saham, media serta pemangku kepentingan lainnya. (*)

 

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

15 seconds ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

37 mins ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

7 hours ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

17 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

17 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

17 hours ago