Music

BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 Tetap Hangat di Tengah Hujan

Banyuwangi – Meski hujan mengguyur area pertunjukan, gelaran BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 di Banyuwangi, Sabtu, 9 Agustus 2025, tetap berlangsung hangat dan penuh keakraban. Para penonton yang sudah memadati lokasi sejak sore tetap setia menikmati alunan musik jazz, terlebih setelah panitia membagikan jas hujan.

Siska, salah seorang penonton mengaku tidak masalah meski hujan-hujanan saat menyaksikan penampilan para artis di konser musik ini.

“Ya, hujannya lumayan deras, tapi gak apa-apa, karena saya pernah nonton konser hujannya lebih deras dari ini dan tetap nonton sampai habis,” kata dia, Sabtu, 9 Agustus 2025, malam.

Baca juga: Spesial! BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 Sajikan 2 Panggung dan Diskon Tiket

Siska mengaku selalu menanti-nanti konser musik seperti ini hadir di Banyuwangi. Selain konsepnya unik, karena menawarkan pengalaman berbeda dengan memadukan musik jazz, keindahan alam, dan sentuhan budaya lokal. Penonton juga disuguhi penampilan musisi jazz ternama, panorama memukau, serta udara sejuk pegunungan.

“Ini konsepnya asli beda banget sama event yang lain. Pengisi acaranya juga bagus-bagus, konser musik jazz dengan nuansa pegunungan ini cocok banget, mudah-mudahan konser seperti ini terus diadakan,” kata warga Banyuwangi itu yang sudah datang sejak Sabtu sore.

Kehadiran Bupati dan Dukungan Panitia

Momen seorang penonton pria tengah memastikan pasangannya mengenakan jas hujan dengan rapat agar aman menghadapi hujan yang mengguyur area pertunjukan BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025. (Foto: Julian)

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani juga turut hadir menyaksikan penampilan sejumlah musisi, menambah semangat dan antusiasme penonton. Hujan tak menyurutkan mereka untuk bergoyang pelan, bertepuk tangan, dan bersorak mengikuti irama.

Para artis pun tetap tampil maksimal di atas panggung. Panitia sigap mendirikan tenda “darurat” di area pertunjukan untuk melindungi musisi dan peralatan dari terpaan hujan. Alunan musik jazz terus mengalun, menciptakan suasana hangat di tengah udara yang sejuk usai hujan.

“Kita tidak bisa melawan alam (turunnya hujan), tapi, mari tepuk tangan sekali lagi untuk kalian yang tetap setia menikmati musik jazz meski turun hujan,” ujar artis Ira Destiwi, yang di tengah-tengah penampilannya bersama Ira Destiwi Trio “diganggu” guyuran hujan.

Baca juga: BRI Tawarkan Promo Spesial di Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 untuk UMKM dan Pengunjung

Acara musik ini sudah dimulai sejak siang dan dijadwalkan berlangsung hingga menjelang tengah malam nanti. Sejumlah penampilan dari musisi nasional dan lokal masih akan menghibur penonton yang bertahan hingga akhir acara.

Penampilan Artis Lainnya

Penampilan The Aartsen feat. David Zagorski di BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025. (Foto: Julian)

Band yang tampil berikutnya di panggung utama adalah Kevin Yosua Trio feat. Fabian Mary dan Suliana & Glam Orchestra. Sebelumnya, panggung telah diisi oleh Dua Empat, dan The Aartsen feat. Adam Zagorski.

Selain itu, juga ada penampilan dari Jazz Patrol Kawitan, dan Surabaya Pahlawan Jazz. di panggung Suka-Ria yang digelar di area sekitar UMKM.

Baca juga: BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025: Aturan, Jadwal, dan Harga Tiket

BRI Jazz Gunung Series 3 Ijen 2025 menjadi puncak trilogi perhelatan jazz di alam terbuka setelah sukses menggelar BRI Jazz Gunung Bromo Series 1 dan Series 2.

Pada tahun ke-17 penyelenggaraan ini, festival ethno jazz tersebut kembali mengangkat budaya lokal, menguatkan ekosistem UMKM, serta menghadirkan pengalaman musik yang berpadu dengan panorama kaki Gunung Ijen di Desa Tamansari, Kecamatan Licin, Banyuwangi. (*)

Yulian Saputra

Recent Posts

BRI Bukukan Laba Rp45,44 Triliun per November 2025

Poin Penting BRI membukukan laba bank only Rp45,44 triliun per November 2025, turun dari Rp50… Read More

12 hours ago

Jadwal Operasional BCA, BRI, Bank Mandiri, BNI, dan BTN Selama Libur Nataru 2025-2026

Poin Penting Seluruh bank besar seperti BCA, BRI, Mandiri, BNI, dan BTN memastikan layanan perbankan… Read More

13 hours ago

Bank Jateng Setor Dividen Rp1,12 Triliun ke Pemprov dan 35 Kabupaten/Kota

Poin Penting Bank Jateng membagikan dividen Rp1,12 triliun kepada Pemprov dan 35 kabupaten/kota di Jateng,… Read More

14 hours ago

Pendapatan Tak Menentu? Ini Tips Mengatur Keuangan untuk Freelancer

Poin Penting Perencanaan keuangan krusial bagi freelancer untuk mengelola arus kas, menyiapkan dana darurat, proteksi,… Read More

15 hours ago

Libur Nataru Aman di Jalan, Simak Tips Berkendara Jauh dengan Kendaraan Pribadi

Poin Penting Pastikan kendaraan dan dokumen dalam kondisi lengkap dan prima, termasuk servis mesin, rem,… Read More

1 day ago

Muamalat DIN Dukung Momen Liburan Akhir Tahun 2025

Bank Muamalat memberikan layanan “Pusat Bantuan” Muamalat DIN. Selain untuk pembayaran, pembelian, atau transfer, nasabah… Read More

1 day ago