News Update

BRI Jalin Kerja Sama Strategis dengan Lemhannas RI

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus berupaya menjalin kerja sama dengan stakeholders. Yang terbaru, Bank BRI resmi memperkuat kerja sama dengan Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) RI melalui penandatanganan Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan antara Direktur Utama Bank BRI Suprajarto dengan Gubernur Lembaga Lemhannas RI Letjend TNI (Purn) Agus Widjojo di Gedung Lemhannas RI, Jakarta, Kamis (22/11).

“MoU ini merupakan tindak lanjut dari kerja sama yang telah terjalin sebelumnya. Diharapkan kerja sama ini dapat turut membantu Lemhannas RI dalam melaksanakan tugas dan kewenangannya sebagai lembaga pemerintah non kementerian yang bertanggung jawab langsung kepada pemerintah,” ungkap Suprajarto melalui keterangan resminya, Jumat 23 November 2018.

Kerja sama BRI dengan Lemhannas dalam MoU ini meliputi 4 hal strategis yakni kerja sama dalam peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia melalui pendidikan dan pelatihan, pertukaran tenaga ahli dan pemantapan nilai-nilai kebangsaan; tukar menukar informasi dalam rangka pengukuran ketahanan nasional, pelaksanaan pengkajian dan bidang lainnya; penggunaan produk dan jasa layanan perbankan lainnya yang dimiliki oleh BRI; serta pemberian dukungan BRI dalam menunjang program yang ada di Lemhannas RI.

Sebelumnya, BRI telah bekerja sama dengan Lemhannas RI dalam penyediaan layanan dan jasa perbankan yakni dalam hal pengelolaan giro operasional, pengelolaan rekening gaji dan penyaluran tunjangan kinerja pegawai, serta pelayanan fasilitas kredit BRIGUNA.

“Dengan adanya MoU ini kami akan lebih intens lagi dalam penyediaan layanan perbankan, pertukaran tenaga ahli, tukar menukar informasi dalam rangka ketahanan nasional, maupun pemberian dukungan untuk menunjang program Lemhannas RI,” pungkas Suprajarto. (*)

Suheriadi

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

3 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

6 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

12 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

13 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

13 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

15 hours ago