Analisis

BRI, Askrindo Dukung Pembayaran Klaim Asuransi Customer Garuda

Jakarta – Sebagai upaya untuk terus meningkatkan layanan jasa penerbangan kepada customer-nya, Garuda Indonesia dan Citilink menggandeng Askrindo dan Bank BRI untuk mengembangkan system layanan pembayaran klaim asuransi customer penerbangan pesawat Garuda Indonesia dan Citilink. Hal itu diwujudkan dalam bentuk penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) yang dilaksanakan pada hari ini (22/6).

Penandatanganan PKS dilakukan oleh Direktur Konsumer Bank BRI, Sis Apik Wijayanto, Direktur Utama Askrindo Antonius Chandra S.N., Direktur Keuangan Garuda Indonesia Helmi Imam Satriyono dan Direktur Keuangan Citilink Mega Satria.

Melalui kerjasama tersebut, Askrindo akan bertindak sebagai pihak asuransi yang akan menggaransi pembayaran kompensasi kepada penumpang apabila terjadi keterlambatan atau kerugian lain terkait penerbangan Garuda Indonesia dan Citilink. Sedangkan Bank BRI akan menyediakan jasa pembayarannya melalui Unit Kerja Operasional (UKO)nya yang tersebar di seluruh tanah air.

Menurut Helmi Imam Satriyono, kerjasama strategis ini dapat meningkatkan kemudahan pembayaran klaim penumpang pesawat dimanapun penumpang berada, dengan memanfaatkan banyaknya UKO BRI. “Bahkan dengan adanya kerjasama ini, maskapai sudah tidak perlu lagi menyiapkan uang cash di setiap kantornya yang berada di bandara-bandara,” tutur Mega Satria.

Pada kesempatan yang sama, Antonius mengatakan, Garuda Indonesia dan Citilink dapat menjadikan Askrindo sebagai mitra kerja yang handal dan terpercaya dalam hal coverage asuransi. Sementara itu, Sis Apik berharap, dengan penandatanganan kerjasama ini dapat meningkatkan pertumbuhan bisnis bagi kedua belah pihak, terutama dalam transaksi keuangan non tunai sekaligus mendukung program Less Cash Society .(*)

admin

Recent Posts

BCA Syariah Bersama BAZNAS RI Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Bagi Mustahik Micropreneur

Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More

46 mins ago

Kembali Terpilih sebagai Ketua ASBISINDO, Hery Gunardi Optimis Masa Depan Perbankan Syariah Nasional

Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More

53 mins ago

BCA Luncurkan Program Runvestasi

Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More

1 hour ago

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

8 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

9 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

9 hours ago