News Update

BRI Dukung Ekonomi Kerakyatan Melalui Penyaluran KUR Ketahanan Pangan

Tasikmalaya – Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI kembali menyelenggarakan kegiatan penguatan ketahanan pangan melalui penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) sektor pertanian dan peternakan rakyat. Bank BRI, anggota Himpunan Bank-Bank Milik Negara (HIMBARA), serta bank penyalur KUR lainnya hadir sebagai undangan dalam kegiatan tersebut.

Acara yang digelar di Pondok Pesantren Miftahul Huda, Kecamatan Manonjaya, Kabupaten Tasikmalaya, Provinsi Jawa Barat, Rabu (27/2), tersebut dihadiri oleh Presiden RI Joko Widodo yang didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Darmin Nasution dan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) RI A.A.G. Ngurah Puspayoga.

KUR Ketahanan Pangan merupakan salah satu program KUR Pemerintah dalam bentuk dukungan pembiayaan kepada petani (termasuk peternak), baik modal kerja maupun investasi. Melalui program ini, diharapkan dapat membantu para petani dalam meningkatkan skala ekonomi usahanya sehingga dapat mendorong terwujudnya ketahanan pangan nasional.

Direktur Mikro & Kecil Bank BRI Priyastomo menjelaskan, sejak tahun 2015 – 2018 lalu, kami telah menyalurkan KUR Ketahanan Pangan sebesar 53,6 triliun kepada lebih dari 3,2 juta petani. Penyaluran tersebut didominasi oleh sektor pertanian tanaman perkebunan (33%), pertanian padi (20%), pertanian buah dan sayuran (15%), budidaya sapi potong (11%) dan pertanian palawija (9%), sedangkan 12% lainnya merupakan gabungan dari peternakan unggas (3%), domba atau kambing potong (3%), pertanian perkebunan peternakan atau mixed farming (3%), dan lain-lain (3%).

“Hal ini selaras dalam mendukung program pengembangan komoditas pangan strategis yang menjadi prioritas pemerintah diantaranya padi, jagung, kedelai, bawang, cabai, daging sapi, dan gula,” ungkap Direktur Mikro & Kecil Bank BRI Priyastomo melalui keterangan resminya, Jumat 1 Maret 2019.

Dalam kesempatan tersebut, Bank BRI menyalurkan KUR senilai Rp 525 juta secara simbolis kepada 2 debitur KUR masing-masing KUR Mikro Rp 25 juta dan KUR Kecil Rp 500 juta, juga menyalurkan KUR dengan total Rp 9,33 milyar untuk 300 peserta yang merupakan petani dan peternak dengan nilai plafond bervariasi mulai Rp 5 juta hingga Rp 300 juta. Selain itu Bank BRI berkesempatan pula menyerahkan CSR berupa bantuan renovasi bangunan Pondok Pesantren Miftahul Huda sebesar Rp 248 juta.

“Kami berupaya untuk terus hadir dalam menyukseskan program-program ekonomi kerakyatan yang diinisiasi pemerintah seperti Kewirausahaan Pertanian, KUR Ketahanan Pangan, Rumah Kreatif BUMN dan Kartu Tani ”, imbuh Priyastomo.

Khusus untuk wilayah Kabupaten Tasikmalaya telah dilakukan berbagai dukungan dari BRI untuk memajukan ekonomi kerakyatan. Diantaranya, dukungan yg diberikan oleh Bank BRI kepada PT. Mitra Desa Bersama (MDB) Cisuka berupa 1 unit truk roda 6 dan 1 unit kendaraan pick up. Selain itu, Bank BRI juga memiliki Rumah Kreatif BUMN (RKB) di Tasikmalaya bernama Rumah Kreatif Tasikmalaya yang sudah memiliki anggota sebanyak 1.518 UMKM termasuk para petani.

Keberadaan Rumah Kreatif ini diharapkan dapat membantu pengembangan bisnis dan peningkatan jejaring pemasaran produk pertanian petani. Tercatat sampai dengan 31 Desember 2018 lalu, KUR Ketahanan Pangan yang telah disalurkan Bank BRI di wilayah Tasikmalaya sebesar Rp 44,7 Miliar.

Sepanjang tahun 2018 yang lalu Bank BRI telah menyalurkan Kredit Usaha Rakyat dengan total mencapai Rp.80,2 Triliun kepada lebih dari 3,9 Juta debitur di seluruh Indonesia. Apabila di total, sejak tahun 2015 hingga 2018 jumlah KUR yang telah disalurkan BRI mencapai Rp.235,4 Triliun kepada lebih dari 12,6 juta pelaku UMKM.(*)

Suheriadi

Recent Posts

Pemerintah Targetkan Revisi Aturan DHE SDA Terbit pada Januari 2025

Jakarta – Pemerintah tengah mempersiapkan aturan mengenai revisi kebijakan Devisa Hasil Ekspor (DHE) Sumber Daya Alam (SDA)… Read More

1 hour ago

Ekspansi Bisnis, J Trust Bank Tambah Kantor Cabang Baru di Bali

Jakarta - PT Bank JTrust Indonesia Tbk (J Trust Bank) terus melakukan ekspansi bisnis dengan memperluas… Read More

2 hours ago

Begini Respons OJK usai Kantornya Digeledah terkait Dugaan Korupsi Dana CSR

Jakarta - KPK pada Kamis, 19 Desember 2024, menggeledah kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) atas… Read More

2 hours ago

KPK Dalami Dugaan Korupsi Dana CSR, Geledah Direktorat OJK

Jakarta – Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah salah satu ruangan direktorat Otoritas Jasa… Read More

2 hours ago

BI Uji Coba Penerapan QRIS Tap Berbasis NFC untuk Pembayaran Lebih Cepat dan Praktis

Jakarta – Bank Indonesia (BI) bersama Penyedia Jasa Pembayaran (PJP) pionir layanan dan Perum DAMRI… Read More

3 hours ago

Bank Mandiri Salurkan Rp3 Triliun untuk Pemberdayaan Ekonomi Perempuan

Jakarta – Bank Mandiri kembali menegaskan komitmennya dalam pemberdayaan ekonomi perempuan melalui kolaborasi strategis dengan… Read More

3 hours ago