News Update

BRI Dorong Umkm Naik Kelas Lewat BRIlianpreneur Export 2020

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) terus mendorong geliat UMKM di Indonesia, terlebih di tengah penerapan kenormalan baru di mana semua sektor bisnis ikut terdampak secara luas termasuk sektor Mikro, Kecil dan Menengah. Sebagai bentuk nyata, hingga Juli 2020, BRI telah menyalurkan KUR kepada para pelaku UMKM sebesar lebih dari Rp 66,7 Triliun kepada lebih dari 2 juta debitur di seluruh Indonesia.

Tak hanya itu, BRI juga melakukan restrukturisasi kredit sebesar Rp183,7 Triliun kepada 2,9 juta debitur secara nasional. Corporate Secretary Bank BRI Amam Sukriyanto mengungkapkan BRI telah melakukan sejumlah langkah untuk terus mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), salah satunya dengan merestrukturisasi kredit pelaku UMKM yang terdampak Covid-19.

Oleh karena itu, untuk lebih meningkatkan bisnis para pelaku UMKM, BRI akan menggelar BRILIANPRENEUR UMKM Export 2020, yakni sebuah pameran industri kreatif bagi pelaku UMKM yang telah siap untuk pasar internasional.

Aman menjelaskan, masa pendaftaran yang telah dilakukan mulai awal April hingga 31 Juli 2020 lalu di web: www.brilianpreneur.com tersebut, BRI telah menerima hampir 1.500 pelaku UMKM. Adapun komposisi perkategori pelaku usaha meliputi 344 industri fashion, 218 accessories and beauty, 237 Home Décor and Craft dan 689 Food and Beverages.

Dalam kegiatan tersebut rencananya BRI akan menggelar rangkaian program yang menarik dan bermanfaat bagi pengembangan bisnis UMKM. “Pada gelaran ini, BRI akan memberikan beberapa program menarik, seperti coaching clinic UMKM, Workshop, barista and cooking competition, business matching, arts performance, talk show, dan UMKM Awards 2020,” pungkas Amam.

Melalui event #BUMNGoGlobal seperti ini, BRI mencoba memberikan panggung UMKM untuk dapat tampil di pasar global. Selain itu, para pelaku UMKM juga memiliki kesempatan untuk bertemu secara langsung dengan Potential Buyers dari berbagai negara. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Bank Banten Ungkap Rencana Take Over Kredit ASN di Kabupaten Lebak dan Kota Serang

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) berencana mengambil alih (take over)… Read More

16 mins ago

Ekspor RI Naik 10,69 Persen jadi USD24,41 Miliar di Oktober 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan ekspor pada Oktober 2024 mengalami peningkatan. Tercatat, nilai ekspor Oktober… Read More

27 mins ago

Neraca Perdagangan RI Oktober 2024 Surplus USD2,48 Miliar

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan neraca perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 mencatatkan surplus sebesar USD2,48… Read More

33 mins ago

RUPSLB Bank Banten Sepakati Pergantian Pengurus, Ini Susunan Direksi dan Komisaris Terbaru

Serang - PT Bank Pembangunan Daerah Banten Tbk (Bank Banten) baru saja menggelar Rapat Umum… Read More

44 mins ago

Dolar Menguat, Rupiah Tertekan ke Rp15.938 Imbas Sikap The Fed

Jakarta - Rupiah diperkirakan akan melanjutkan pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS) seiring penguatan dolar… Read More

1 hour ago

PPATK Blokir Rekening Ivan Sugianto, Pengusaha yang Viral karena Intimidasi Siswa

Jakarta - Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) memblokir sejumlah rekening milik Ivan Sugianto… Read More

1 hour ago