Laba didorong kenaikan pendapatan yang tumbuh tinggi. Ria Martati
Jakarta–PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) mencatatkan laba bersih Rp11,8 triliun sepanjang semester pertama 2015, sementara periode yang sama tahun lalu laba bersih BRI tercatat Rp11,72 triliun.
Raihan laba BRI didorong oleh perolehan total pendapatan yang mencapai Rp46,2 triliun atau tumbuh 19,5%.
Perolehan total pendapatan tersebut berasal dari peningkatan interest income (pendapatan bunga ) yang naik 18,4% secara year on year menjadi Rp39,9 triliun. Perolehan pendapatan bunga itu merupakan penyumbang terbesar yaitu 86,4% dari total pendapatan.
Sementara pendapatan nonbunga mencapai Rp5,6 triliun atau tumbuh 46,9% dibanding periode yang sama sebelumnya. Pendapatan nonbunga didominasi oleh peningkatan fee based income yang tumbuh 32,4% yoy menjadi Rp3,5 triliun.
Di sisi kredit, total kredit yang disalurkan BRI mencapai Rp503,6 triliun tumbuh 9,7% dibanding periode yang sama tahun lalu. Pertumbuhan kredit tersebut diiimbangi dengan kualitas kredit yang terjaga dimana NPL net tercatat 0,6% dan NPL gross sebesar 2,3%. Sedangkan Dana Pihak Ketiga (DPK) mencatat pertumbuhan 17,3% secara yoy menjadi Rp573,1 triliun. (*)
@ria_martati
Jakarta - PT Bank Syariah Indonesia, Tbk (BSI) terus berupaya mendorong lonjakan penjualan bisnis kendaraan… Read More
Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama anggota Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal (Satgas… Read More
Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa, data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More
Bangkok – Perkembangan layanan pembayaran non tunai alias QR Code di Negeri Gajah Putih begitu… Read More
Jakarta – BNI Asset Management atau BNI AM kembali berkolaborasi dengan Mandiri Sekuritas menyelenggarakan kegiatan… Read More
Bangkok – Presiden Bangkok Bank dan Presiden Komisaris Bank Permata, Chartsiri Sophonpanich mengungkapkan, Indonesia menjadi bagian… Read More