Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga, Tbk (BRI Agro) menggelar penarikan undian Program Gebyar Kejutan Poin Agrotama, untuk periode program bulan April s.d Desember 2018.
Gebyar Kejutan Poin Agrotama merupakan merupakan salah satu bentuk penghargaan BRI Agro terhadap nasabah dan sekaligus bertujuan untuk meningkatkan loyalitas nasabah sehingga diharapkan akan terus meningkatkan transaksinya di BRI Agro.
Adapun mekanisme pembentukan poin adalah dari pembukaan rekening baru Agrotama, rata-rata saldo bulanan rekening Agrotama, dan transaksi E-Banking.
Dalam acara pengundian hadiah “Gebyar Kejutan Poin Agrotama”, nasabah berkesempatan untuk mendapatkan hadiah berupa Emas Mulia, Grand Prize ] kilogram Emas Mulia, 1 unit Emas Mulia 500 gram, dan 5 unit Emas Mulia 100 gram.
Total hadiah pengundian sebesar 2 kilogram Emas Mulia serta hadiah menarik lainnya melalui redeem point.
Acara pengundian hadiah Gebyar Kejutan Poin Agrotama dihadiri oleh Jajaran Direksi BRI Agro serta dihadiri langsung oleh seluruh nasabah BRI Agro yang telah mengikuti program kejutan poin Agrotama, selain itu turut hadir pula dalam acara ini perwakilan dari Kementerian Sosial Republik Indonesia dan perwakilan Dinas Sosial DKI Jakarta.
Acara pengundian pemenang Gebyar Kejutan Poin Agrotama berlangsung pada pukul 11.00 WIB dengan disaksikan langsung oleh Notaris dan pihak kepolisian sektor pancoran.
“Kedepan program-program seperti Gebyar Kejutan Poin Agrotama akan terus dilaksanakan, karena telah memberikan dampak positif dalam perhimpunan dana, khususnya produk tabungan,” kata Direktur Utama BRI Agro, Agus Noorsanto di Jakarta, Kamis, 21 Febuari 2019.
Sekedar informasi, adanya program seperti ini jumlah nasabah tabungan BRI Agro telah mengalami peningkatan sebesar 29,03% (yoy) dan pertumbuhan volume tabungan mencapai 43%.
Selain itu, pertumbuhan user produk e-channel BRI Agro telah juga mencapai 63% (yoy) dengan total pengguna e-banking sebanyak 67.533 user.
Melalui program Gebyar Kejutan Poin Agrotama, diharapkan dapat meningkatkan awareness masyarakat terhadap produk-produk BRI Agro, karena keberhasilan BRI Agro tidak lepas dari kontntribusi para nasabahnya.
“Oleh karena itu BRI Agro senantiasa berkomitmen untuk dapat menghadirkan program dan produk-produk yang dapat memberikan kemudahan dan keuntungan bagi para nasabahnya, sehingga dapat merasakan pengalaman yang menyenangkan bersama BRI Agro,” jelasnya. (*)
Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan pengeluaran riil rata-rata per kapita masyarakat Indonesia sebesar Rp12,34 juta… Read More
Jakarta - Bank DBS Indonesia mencatatkan penurunan laba di September 2024 (triwulan III 2024). Laba… Read More
Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More
Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More
Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More
Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More