COVID-19 Update

BPOM: Aspek Keamanan Vaksin Covid-19 Sudah Baik

Jakarta – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) terus melakukan proses pengujian keamanan dan efektivitas vaksin COVID-19. Hingga saat ini, Badan POM sudah memastikan aspek keamanan vaksin dan tinggal menunggu hasil uji efektivitas vaksin.

“Kalau di aspek keamanan dan mutu, vaksin sudah aman dan memenuhi cara produksi obat yang baik. Alhamdulillah, hingga saat ini tidak ada efek samping yang kritikal,” jelas Dr. Ir. Penny K. Lukito, MCP., Kepala Badan POM saat diskusi virtual yang disiarkan melalui kanal YouTube Lawan Covid 19ID, seperti dikutip Minggu 20 Desember 2020.

Penny mengungkapkan, saat ini pihaknya sedang menunggu aspek efektivitas dari hasil uji klinis dan analisa vaksin Covid-19. Analisa tersebut didapatkan dari pengambilan sampel darah dan pengujian di laboratorium. Dari uji sampel tersebut, efektivitas vaksin terhadap peningkatan antibodi dapat terlihat.

“Ada standarnya. Vaksin harus mencapai angka efektivitas tertentu, sehingga bisa dikatakan bahwa vaksin itu efektif dari segi meningkatkan antibodi, terus kemudian juga kemampuannya untuk menetralisir virus yang masuk ke badan kita,” ujar Penny Lukito.

Badan POM memastikan vaksin yang akan didistribusikan sudah aman dan akan memberikan khasiat. Untuk itu, pemeriksaan yang sesuai standar diperlukan untuk mendapatkan hasil yang diinginkan. Badan POM hanya akan mengeluarkan Izin Penggunaan Darurat apabila vaksin sudah memenuhi data aspek keamanan, mutu, dan khasiat. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

PHE OSES Resmi Salurkan Gas Bumi Ke PLTGU Cilegon

Jakarta -  PT Pertamina Hulu Energi Offshore South East Sumatera (PHE OSES) resmi menyalurkan gas bumi ke… Read More

59 mins ago

Transformasi Aset, PLN Integrasikan Tata Kelola Arsip dan Dokumen Digital

Jakarta - PT PLN (Persero) meluncurkan program Gerakan Tertib Arsip (GEMAR) dan aplikasi New E-Arsip… Read More

2 hours ago

Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa Dukung Peningkatan Kinerja Keselamatan

Jakarta - Demi meningkatkan kinerja keselamatan dan integritas aset, Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa dan PT Badak… Read More

3 hours ago

Jumlah Peserta Regulatory Sandbox Menurun, OJK Beberkan Penyebabnya

Jakarta - Penyelenggara inovasi teknologi sektor keuangan (ITSK) harus melewati regulatory sandbox milik Otoritas Jasa… Read More

6 hours ago

OJK Siap Dukung Target Ekonomi 8 Persen, Begini Upayanya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More

10 hours ago

BPKH Ajak Pemuda Gunakan DP Haji sebagai Mahar Pernikahan

Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More

11 hours ago