News Update

Bos Bursa Optimis Kinerja Emiten di 2016 Positif

Jakarta – PT Bursa Efek Indonesia (BEI) meyakini kinerja perusahaan tercatat (emiten) akan menggeliat di tahun ini. Hal itu sejalan dengan proyek pertumbuhan ekonomi nasional bisa dapat di atas 5% sepanjang 2016, atau lebih besar bila dibanding raihan tahun 2015.

“Pada 2015, ada 75%  emiten di bursa yang masih untung. Ada yang turun dan terasa agak besar yakni di sektor komoditi, karena komoditinya juga turun, tapi perbankan, properti bagus. Naik turun selalu ada dalam bisnis. Saya yakin tahun ini (2016), akan positif buat emiten kita,” ‎kata Direktur Utama BEI, Tito Sulistio, di Gedung BEI, Jakarta, Rabu, 13 April 2016.

Kebijakan pemangkasan tingkat suku bunga acuan (BI rate) yang dilakukan Bank Indonesia dan harapan dana masuk seiring kebijakan pemerintah yang memberikan pengampunan pajak, dianggap menjadi faktor pendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Dengan masuknya dana ke pasar modal, menurut Tito, maka memberikan stimulus positif bagi kinerja pasar modal. Akhirnya, para emiten pun meraih kinerja yang baik di tahun ini.

Tax amnesty, Insya Allah berhasil, dengan begitu banyak dana masuk ke Indonesia Rp3.000 triliun yang digunakan pemerintah untuk infrastruktur dalam menopang ekonomi. Dana itu masuk pun memiliki potensi masuk ke pasar modal (bursa),” jelas Tito. (*) Dwitya Putra

Apriyani

Recent Posts

Target Zero Case 2026 Tercoreng, DPR Soroti Keracunan Menu MBG

Poin Penting Kasus keracunan menu MBG kembali terjadi di sejumlah daerah, meski BGN menargetkan zero… Read More

34 mins ago

KPK Telusuri Dugaan Aliran Uang Suap Pajak ke Ditjen Pajak Kemenkeu

Poin Penting KPK mendalami dugaan aliran uang suap pajak dari tersangka ke sejumlah pihak di… Read More

56 mins ago

Bussan Auto Finance Peroleh Fasilitas Pinjaman Berkelanjutan Senilai IDR300 Miliar dan USD12 Juta

Poin Penting BAF memperoleh dua fasilitas pinjaman berkelanjutan dari Bank DBS Indonesia (IDR300 miliar) dan… Read More

56 mins ago

DJP Kantongi Rp25,4 Miliar dari Pengemplang Pajak

Poin Penting DJP berhasil menagih utang pajak Rp25,4 miliar dari penanggung pajak berinisial SHB, termasuk… Read More

1 hour ago

Asing Net Buy Rp1,09 Triliun, Ini 5 Saham yang Paling Banyak Diborong

Poin Penting Investor asing kembali agresif masuk pasar saham dengan net foreign buy Rp1,09 triliun… Read More

2 hours ago

Danantara Targetkan Reformasi Besar Bank Himbara pada 2026

Poin Penting Danantara akan mereformasi bank Himbara pada 2026 untuk memperkuat likuiditas, kredit, dan kinerja… Read More

2 hours ago