Jakarta – Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BRI) Sunarso mengungkap alasan perseroan melepas saham kepemilikan (divestasi) di PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI).
“Rencana divestasi merupakan upaya untuk mengoptimalkan portofolio bisnis perusahaan,” kata Sunarso dalam talkshow bertajuk ‘Ngobrol Bareng Seputar BUMN’ di Kementerian BUMN, Jakarta, Kamis, 26 Oktober 2023.
Baca juga: BRI dan BNI ‘Cabut’ dari BSI, OJK Belum Terima Permohonan Divestasi, Kok Bisa?
Ia mengatakan, saat ini BRI bukanlah sebagai bank dengan aset terbesar di Tanah Air, melainkan sebagai bank dengan laba terbesar. Jadi, perseroan membutuhkan aset dan laba yang besar.
“Itulah yang menjadi alasan pertimbangan strategis divestasi dari kita,” jelasnya.
Nantinya, saat telah resmi melepas sahamnya di BRIS, maka BRI tidak lagi berkecimpung di dunia perbankan syariah.
“Duitnya hasil divestasi bagi BRI nantinya digunakan untuk mengembangkan bisnis, tapi tidak ke sana (bank syariah),” tegasnya.
Meski begitu, pihaknya akan tetap menghormati arahan dari setiap pemegang saham yakni pemerintah dengan melakukannya secara cermat dan penuh kehati-hatian dalam divestasi saham BRI di BSI.
Baca juga: “DEMI” Ekspansi Bisnis BSI, BRI dan BNI Lepas Kepemilikan Sahamnya
“Namun, kita tetap mengikuti arahan dari pemerintah, termasuk Kementerian BUMN dalam membentuk sebuah bank syariah pelat merah yang kuat untuk meningkatkan pangsa pasar perbankan syariah,” jelasnya.
Sebagaimana diketahui, PT Bank Negara Indonesia (Persero) (BNI) dan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) bakal hengkang dari Bank BSI sebagai pemegang sahamnya.
Berdasarkan data dari RTI, kepemilikan saham BSI terdiri dari Bank Mandiri yang sebesar 51,47% (pemegang saham pengendali), BNI 23,24%, BRI sebesar 15,38%, serta masyarakat 9,91%. (*)
Editor: Rezkiana Nisaputra
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More
Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More