Categories: News UpdatePerbankan

BNI WJK Ramaikan Acara DKI Jakarta Menabung

Jakarta – Sebagai bagian dari rangkaian acara Hari Indonesia Menabung berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia No 26 tahun 2019, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Bank BUMN, Bank Swasta maupun Bank Pembangunan Daerah menggelar acara “Provinsi DKI Jakarta Menabung” di Museum Mandiri pada tanggal 2 November 2019.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala OJK Regional 1 DKI Jakarta dan Banten Dhani Gunawan Idat, Pemimpin Wilayah BNI Jakarta Kota Yessy Kurnia serta serta perwakilan pimpinan kantor wilayah dari perbankan lainnya.

“Salah satu tujuan acara tersebut adalah mendorong generasi penerus bangsa khususnya pelajar (SD/SMP/SMA) dan mahasiswa untuk sejak dini rajin menabung dan sudah mulai mengenal dunia perbankan,” ujar Pemimpin Wilayah BNI Jakarta Kota Yessy Kurnia di Jakarta, Sabtu (2/10).

Sejalan dengan tujuan tersebut, lanjut Yessy, di acara ini dilibatkan pula kalangan mahasiswa serta pelajar sekolah dari tingkat SD SMP, SMA dan SLB. Acara “Provinsi DKI Jakarta Menabung” dimulai dari stasiun MRT Lebak Bulus Jakarta dengan mengajak mahasiswa dan pelajar untuk naik MRT dengan menggunakan kartu akses dari perbankan.

Lebih lanjut Yessy menuturkan, BNI sendiri sudah memulai Gerakan Ayo Menabung di kalangan pelajar di Jakarta melalui program Ayo Menabung dengan Sampah. Melaui program ini lanjut Yessy, per tanggal 31 Oktober 2019, BNI telah berhasil melakukan pembukaan rekening simpanan pelajar (Simpel) dengan total jumlah rekening sebanyak 113.500 rekening di wilayah Jakarta.

Adapun gerakan menabung dengan sampah ini merupakan kolaborasi antara Pemprov DKI Jakarta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan PT Bank Negara Indonesia (BNI). Inisiasi ini diwujudkan dalam penandatangan perjanjian kerja sama yang berlangsung di Balai Agung, Balaikota Jakarta, pada (14/10).

Gerakan ini menjadi program yang mendorong kebiasan menabung sejak usia dini, dan menabung dengan cara yang mandiri melalui pemilahan sampah dari sumbernya dan menyetornya ke bank sampah. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

4 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

4 hours ago

Rosan Mau Geber Hilirisasi Kelapa Sawit dan Bauksit di 2026

Poin Penting Realisasi investasi hilirisasi 2025 mencapai Rp584,1 triliun, tumbuh 43,3 persen yoy dan menyumbang… Read More

5 hours ago

Avrist General Insurance Resmikan Kantor Baru, Bidik Pertumbuhan Dua Digit 2026

Poin Penting Avrist pindah kantor pusat ke Wisma 46 untuk mendukung pertumbuhan bisnis. Target pertumbuhan… Read More

6 hours ago

Dana Pemerintah di Himbara Minim Dampak, Ekonom Beberkan Penyebabnya

Poin Penting Penempatan dana Rp276 triliun di bank pelat merah dinilai tidak signifikan mendorong perekonomian,… Read More

6 hours ago

Gita Wirjawan: Danantara Bakal Jadi Magnet WEF 2026

Poin Penting Gita Wirjawan menilai kehadiran BPI Danantara di WEF 2026 berpotensi menjadi magnet utama… Read More

7 hours ago