Perbankan

BNI WJK Gelar Acara Harpelnas di 5 Lokasi

Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2019, BNI Wilayah Jakarta Kota (WJK) menggelar acara di 5 lokasi berbeda. Adapun kelima lokasi tersebut adalah BNI Kantor Cabang Tanjung Priuk, BNI Kantor Cabang Pembantu Krekot, BNI Kantor Cabang Pembantu Trisakti, BNI Kantor Cabang Pembantu BP3IP terakhir acara Nongkrong Interaktif (Nongki) di BNI Kantor Cabang Daan Mogot.

“Untuk perayaan Harpelnas 2019 kami memang merayakan di 5 lokasi berbeda,” ujar CEO BNI Kantor Wilayah Jakarta Kota Yessy Kurnia di Jakarta, Rabu (4/9).

Yessy menuturkan, acara diawali dengan Kick off Bulan Layanan WJK di BNI Kantor Cabang Tanjung Priok. Kemudian ada kunjungan ke Balai Besar Pendidikan Penyegaran dan Peningkatan Ilmu Pelayaran (BP3IP) Jakarta.

Selain itu ada acara Nongkrong Interaktif (Nongki) bersama Millenials yang berasal dari berbagai SMA Negeri yang ada di Jakarta Barat (SMAN 95, SMAN 78 dan SMAN 112). Diawali dengan kunjungan ke Bank Sampah Induk Jakarta Barat bersama Kasudin LH Jakbar Edy Mulyanto, acara Nongki di Kantor BNI Cabang Daan Mogot ini dihadiri oleh CEO BNI Kantor Wilayah Jakarta Kota Yessy Kurnia dan SEVP RR BNI AAG Agung Darmawan.

Selanjutnya acara Nongki di Kantor Cabang Pembantu Krekot bersama Millenials SMKN 27 Jakarta. Di acara ini lanjut Yessy juga disertai edukasi buka rekening Taplus Muda melalui BNI Sonic. Terakhir yang kelima Nongki di Kantor Cabang Pembantu Trisakti bersama Millenials Kampus Trisakti yang disertai dengan edukasi pembukaan rekening secara digital melalui Mobile Banking.

“Melalui perayaan di 5 lokasi tersebut BNI WJK menjadikan ajang ini sebagai momentum spesial di Harpelnas untuk memposisikan BNI sebagai bank yang selalu hadir dalam hidup nasabah,” tutur Yessy.

Yessy menambahkan, meskipun kini telah memasuki era digitalisasi, BNI meyakini paradigma pelanggan sebagai raja tak pernah berubah. Karena itu kita semua insan BNI harus berusaha sekuat tenaga menjadi pelayan yang baik dengan memberi lebih dari apa yang dibutuhkan pelanggan.

“Setiap saat kita harus tetap melayani dengan sepenuh hati supaya pelanggan tetap setia dengan kita. Hanya dengan itu mereka akan setia membantu kita meningkatkan kinerja Bank BNI,” tutup Yessy. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Trump dan Powell: Kisah Klasik Fiskal-Moneter

Oleh Muhammad Edhie Purnawan, Pengajar pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah… Read More

2 hours ago

Jadi Tuan Rumah Undian Simpeda, Bank BPD DIY Siap Pamerkan Wisata Budaya Yogyakarta

Jayapura – Undian Tabungan Simpeda Periode ke 2 Tahun XXXV-2025 sukses digelar Bank Papua, Jayapura… Read More

7 hours ago

Asbanda dan Bank Papua Gelar Pengundian Tabungan Simpeda 2025, Ini Pemenangnya!

Jayapura – Asosiasi Bank Pembangunan Daerah (Asbanda) dan Bank Papua menggelar Undian Tabungan Simpeda Nasional… Read More

8 hours ago

OJK Infinity 2.0 Resmi Mengaspal, Jadi Motor Penggerak Keuangan Digital RI

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama seluruh pemangku kepentingan terus mendorong pengembangan inovasi keuangan… Read More

9 hours ago

Bos OJK: Perbankan RI Masih Pede Hadapi Dampak Perang Dagang

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tetap optimistis terhadap kinerja industri perbankan Indonesia di tengah… Read More

9 hours ago

Jelang Akhir Pekan, IHSG Berpeluang Menguat ke 6.700, Ini Saham yang Patut Dicermati

Jakarta - Phintraco Sekuritas memproyeksikan bahwa pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menjelang akhir pekan… Read More

10 hours ago