News Update

BNI Tawarkan Bunga KPR Mulai 3,1% di REI Mega Expo 2017

Tangerang Selatan — PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) menawarkan beragam program untuk meramaikan salah satu pameran properti terbesar di Indonesia yang diselenggarakan oleh Real Estat Indonesia (REI) dengan tema Indonesia Future City (IFC) & REI Mega Expo 2017. Untuk lebih menggairahkan pembelian produk-produk properti pada pameran ini, BNI juga menawarkan paket bunga kredit pemilikan rumah (KPR) yang sangat menarik, mulai dari 3,1 persen per tahun.

Program bunga KPR menarik tersebut ditawarkan BNI sejak pembukaan REI Mega Expo 2017 yang dilaksanakan pada Kamis (14 September 2017) di Bumi Serpong Damai, Tangerang Selatan, Banten. Acara tersebut dihadiri oleh Fungsionaris Dewan Pimpinan Pusat (DPP) REI, 35 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) REI beserta anggota, kalangan perbankan, akademisi dan masyarakat umum. Pelaksanaan event tahun 2017 ini merupakan keikutsertaan BNI yang ke-7 kalinya, dimana 6 kali di antaranya BNI merupakan banking partner untuk acara tersebut.

Corporate Secretary BNI Kiryanto mengungkapkan, dukungan BNI terhadap penyelenggaraan pameran properti REI Expo setiap tahunnya merupakan salah satu komitmen BNI dalam mendukung perkembangan industri properti di Indonesia. BNI sebagai mitra perbankan yang dipercaya dalam industri properti telah banyak memberikan fasilitas pembiayaan dan layanan perbankan lainnya.

“Komitmen BNI sebagai salah satu bank penyedia KPR bagi masyarakat ditegaskan dengan menyediakan program-program KPR BNI Griya yang diberikan dengan suku bunga yang sangat meringankan,” tutur Kiryanto dalam keterangannya yang diterima redaksi di Jakarta, Jumat, 15 September 2017. (Bersambung ke halaman berikutnya)

Page: 1 2

Paulus Yoga

Recent Posts

Breaking News! Pertumbuhan Ekonomi RI Melambat ke 4,95 Persen di Kuartal III 2024

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi Indonesia di kuartal III 2024 tumbuh… Read More

54 mins ago

Akan Merapat ke KUB Bank Jatim, Begini Kinerja Bank NTT di Triwulan III 2024

Jakarta - Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) menyatakan ingin tetap menjadi bank… Read More

1 hour ago

Diangkatnya 2 Kader Gerindra di Pertamina Dinilai Berpotensi Memicu Konflik Kepentingan

Jakarta – Pengangkatan Simon Aloysius Mantiri dan Mochamad Iriawan, yang lebih dikenal sebagai Iwan Bule,… Read More

1 hour ago

Kabar Gembira! Adaro Mau Kasih Tambahan Dividen Tunai, Segini Bocorannya

Jakarta - Ada kabar gembira bagi para pemegang saham PT Adaro Energy Indonesia Tbk (ADRO).… Read More

1 hour ago

Satgas PASTI Blokir 498 Entitas Ilegal hingga September 2024

Jakarta - Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal atau Satgas PASTI pada periode Agustus hingga… Read More

2 hours ago

Bank Mandiri Raih Gelar The Strongest Bank in Indonesia 2024

Jakarta - Bank Mandiri konsisten mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan dengan mengandalkan transformasi digital. Melalui wholesale… Read More

2 hours ago