Bali – PT Bank Negara Indonesia Syariah (BNI Syariah) kembali raih predikat kinerja sangat bagus dalam lima tahun berturut-turut versi Majalah Infobank. Penilaian tersebut dilakukan terhadap lebih dari 100 institusi perbankan Indonesia.
“Alhamdulillah, per Juni 2017 aset BNI Syariah telah menembus Rp 30,7 Triliun atau naik 19,7% dari periode yang sama di tahun sebelumnya. Kami ucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat kepada BNI Syariah, dimana pencapaian ini menjadi komitmen bagi kami untuk menjadi Hasanah Banking Partner dan meningkatkan layanan perbankan syariah bagi mitra, nasabah dan masyarakat,” kata
Corporate Secretary BNI Syariah, Adjat Djatnika, di Bali, Jumat, 11 Agustus 2017.
Untuk tahun ini sendiri BNI Syariah kembali meraih dua penghargaan diantaranya, Bank Syariah predikat sangat bagus selama 5 tahun berturut- turut untuk kategori aset diatas 25 Triliun dan Bank Syariah predikat sangat bagus kategori aset tahun 2016.
BNI Syariah sendiri melewati triwulan II di tahun 2017 dengan baik. Laba bersih triwulan II- 2017 tercapai sebesar Rp165 Miliar atau naik sebesar 13,0% dibanding tahun sebelumnya Juni 2016 sebesar Rp146 Miliar.
Dari sisi pertumbuhan aset Year on Year (YoY) naik sebesar 19,7% dari Rp 25,7 Triliun pada Juni tahun lalu menjadi sebesar Rp 30,7 Triliun.
Pertumbuhan aset ini didorong oleh pertumbuhan pada pembiayaan sebesar 18,8% dan DPK sebesar 22,1% terhadap posisi tahun sebelumnya pada periode yang sama.
Pembiayaan pada Juni 2016 juga tercatat positif dari Rp18,9 Triliun menjadi Rp22,5 Triliun pada Juni tahun ini. Di sisi lain, Dana Pihak Ketiga yang pada Juni tahun lalu sebesar Rp21,8 Triliun meningkat menjadi Rp26,7 Triliun pada Juni 2017. (*)
Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More
Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More